Zoff: Scuffet belum layak ke Piala Dunia

Senin, 21 April 2014 - 16:27 WIB
Zoff: Scuffet belum layak ke Piala Dunia
Zoff: Scuffet belum layak ke Piala Dunia
A A A
Sindonews.com - Kiper legendaris Italia, Dino Zoff menilai penjaga gawang muda Udinese, Simone Scuffet belum layak untuk membela Gli Azzurri di Piala Dunia.
Scuffet yang baru berusia 17 tahun menjadi buah bibir di negaranya setelah tampil bak saat menjaga gawang La Zebrette di Serie A. Pemain kelahiran Remanzacco itu sukses membuat gawangnya enam kali tak kebobolan.
"Scuffet memiliki prospek yang menarik. Pemain itu terlihat tempramen yang benar dan sangat direkomendasikan oleh Francesco Guidolin. Faktanya jika pelatih Udinese sangat percaya padanya maka ia memiliki kualitas yang bagus,” kata Zoff kepada Il Mattino.
"Saya suka dengan sikap kalem dan ketenangannya. Tidak banyak kiper memiliki hal itu, terutama pada usia muda. Fakta bahwa kami membicarakan soal pemain muda yang menakjubkan," sambungnya.
"Namun apakah saya akan membawanya ke Piala Dunia? Tidak. Jika saya Cesare Prandelli, saya tak akan memilih pemain yang memiliki sedikit pengalaman,” tandasnya.
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3585 seconds (0.1#10.140)