Jajal Wladimir, Leapai hanya bertahan lima ronde
A
A
A
Sindonews.com - Juara dunia tinju kelas berat WBA Super/IBF/WBO/IBO, Wladimir Klitschko (38 tahun), hanya membutuhkan waktu lima ronde dari 12 ronde pertarungan yang dijadwalkan untuk mengalahkan penantangnya yang berasal dari Australia, Alex Leapai (34), Minggu (27/4) WIB.
Dr Steelhammer, julukan Wladimir, sudah berhasil mengirim Leapai ke kanvas di ronde pertama. Sejak saat itu juga, pertarungan pun menjadi milik Wladimir, sementara Leapai benar-benar tidak bisa masuk ke dalam dan memberikan serangan yang efektif.
Puncaknya, petinju asal Ukraina itu kembali merobohkan Leapai untuk kali kedua di ronde kelima, dan itu menjadi akhir pertarungan yang digelar di Koenig Pilsener Arena, Oberhausen, Nordrhein-Westfalen, Jerman.
Berkat kemenangan itu, Wladimir pun sukses mempertahankan gelar untuk kali ke-16 secara beruntun. Adik kandung mantan juara dunia kelas berat WBC, Vitali Klitschko, itu, mengumpulkan 62 kemenangan (52KO) dan 3 kekalahan. Sedangkan The Lionheart, julukan Leapai, mengantongi 30 kemenangan (24KO), 5 kekalahan, dan 3 hasil imbang.
Dr Steelhammer, julukan Wladimir, sudah berhasil mengirim Leapai ke kanvas di ronde pertama. Sejak saat itu juga, pertarungan pun menjadi milik Wladimir, sementara Leapai benar-benar tidak bisa masuk ke dalam dan memberikan serangan yang efektif.
Puncaknya, petinju asal Ukraina itu kembali merobohkan Leapai untuk kali kedua di ronde kelima, dan itu menjadi akhir pertarungan yang digelar di Koenig Pilsener Arena, Oberhausen, Nordrhein-Westfalen, Jerman.
Berkat kemenangan itu, Wladimir pun sukses mempertahankan gelar untuk kali ke-16 secara beruntun. Adik kandung mantan juara dunia kelas berat WBC, Vitali Klitschko, itu, mengumpulkan 62 kemenangan (52KO) dan 3 kekalahan. Sedangkan The Lionheart, julukan Leapai, mengantongi 30 kemenangan (24KO), 5 kekalahan, dan 3 hasil imbang.
(wbs)