Persib mainkan Gattuso Indonesia

Rabu, 30 April 2014 - 15:33 WIB
Persib mainkan Gattuso...
Persib mainkan Gattuso Indonesia
A A A
Sindonews.com - Gelandang Hariono sengaja tidak ditampilkan Persib Bandung pada Derby Bandung menghadapi Pelita Bandung Raya, akhir pekan lalu. Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurdjaman tidak mau mengambil risiko jika akhirnya sang pemain kembali diganjar kartu kuning.

Pemain bernomor punggung 24 ini telah mengantongi dua kartu kuning sehingga terancam mendapat akumulasi jika kembali mendapatkan kartu. Untuk itu Hariono disimpan untuk laga klasik melawan Persija Jakarta.

Sebenarnya ada dua pemain lain yang terancam akumulasi kartu. Vladimir Vujovic dan Ahmad Jufriyanto. Namun mereka dinilai lebih bisa menjaga pola permainannya. ''Saya kemarin tidak main, alasannya apa? itu kewenangan pelatih,''ujar Hariono yang disebut-sebut Gennaro Gattuso-nya Indonesia ini.

Posisi Hariono kala itu diisi Taufiq, namun begitu Persib harus menelan pil pahit tatkala ditekuk PBR, 1-0. Hariono sendiri pun mengaku cukup greget saat timnya kalah beruntun.''Kalau saya enggak main kemarin ya itu pelatih yang tahu. Tapi lupakan kekalahan kemarin dan selanjutnya jangan mengulangi,''katanya.

Mantan penggawa Deltras Sidoarjo ini cukup mendapat pelajaran dari kekalahan dari saudara mudanya itu. Maka pada pertandingan selanjutnya, dia tidak ingin hasil negatif kembali menhinggapi Maung Bandung. Apalagi lawan yang dihadapi tidak lain musuh bebuyutan Persib. ''Kami akan fokus ke laga selanjutnya melawan Persija. Minta doanya saja dari semua,''kata dia yang terlihat masih kesal atas kekalahan timnya.

Kepada wartawan, Mas Har, sapaan Hariono, mengaku sangat siap tampil di laga berikutnya. Selalu ada tensi yang berbeda tatkala menjamu Macan Kemayoran. Untuk itu Hariono enggan melewatkannya.''Kalau dipercaya pelatih pemain harus selalu siap,''kata dia.

Djadjang sendiri mengaku menyimpan Hariono saat bertarung menghadapi PBR. Djanur, sapaan Djadjang, mengatakan terlalu riskan untuk menurunkannya di laga itu.''Iya, saya tidak menurunkan Hariono karena dia dipersiapkan untuk melawan Persija Jakarta. Kami harus tampil dengan tim terbaik melawan Persija,''katanya.

Saat ini, kata Djanur, tim tengah diliburkan dan akan kembali latihan pada sore nanti.''Kita kasih pemain untuk relaksasi. Selanjutnya kami fokus ke Persija Jakarta untuk ambil poin penuh di laga terakhir putaran pertama. Kami tidak ingin kehilangan poin lagi,''ujarnya.
(aww)
Berita Terkait
Bobotoh Gelar Konvoi...
Bobotoh Gelar Konvoi Keliling Kota Bandung Usai Persib Raih Gelar Juara Liga 1
Persib Bandung Keok...
Persib Bandung Keok Dibungkam Barito Putera
Doa Kapten Persib Jelang...
Doa Kapten Persib Jelang Bulan Suci Ramadan
Pelatih Persib U-16...
Pelatih Persib U-16 Sebut Latihan Saat Berpuasa Bagus bagi Pemain
Kisah Mantan Pemain...
Kisah Mantan Pemain Persib Bergabung dengan Real Madrid
Hasil Liga 1 2022/2023:...
Hasil Liga 1 2022/2023: Bungkam Persita, Persib Lanjutkan Tren Kemenangan
Berita Terkini
PSM Makassar Melaju...
PSM Makassar Melaju di Semifinal Shopee Cup 2024/2025, Catat Jadwalnya!
2 jam yang lalu
2 Pelari Indonesia Tatap...
2 Pelari Indonesia Tatap London Marathon 2025, Galang Dana Pendidikan untuk Anak Kurang Mampu
2 jam yang lalu
Gregoria Mariska Jatuh...
Gregoria Mariska Jatuh Sakit, Bagaimana Nasibnya di Piala Sudirman 2025?
4 jam yang lalu
Kevin Diks Cedera Parah,...
Kevin Diks Cedera Parah, Absen Perkuat Timnas Indonesia Lawan China dan Jepang?
5 jam yang lalu
Islombek Ismoilov, Pelatih...
Islombek Ismoilov, Pelatih Muda di Balik Sukses Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
5 jam yang lalu
Ngamuk Kalah KO, Petinju...
Ngamuk Kalah KO, Petinju Ini Cengkeram dan Pukul Wasit Tinju di Ring
7 jam yang lalu
Infografis
Sedang Menanti Jet Tempur...
Sedang Menanti Jet Tempur Rafale, Indonesia Digoda F-15EX
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved