Stiverne kalungkan sabuk juara dunia WBC

Minggu, 11 Mei 2014 - 17:04 WIB
Stiverne kalungkan sabuk...
Stiverne kalungkan sabuk juara dunia WBC
A A A
Sindonews.com - Bermane Stiverne resmi mengalungkan sabuk juara dunia WBC setelah dilepas Vitali Klitschko, dengan mengalahkan Chris Arreola di Galen Center, University of Southern California, Los Angeles, California, Amerika Serikat.

Pada pertarungan kelas berat tersebut, juara tinju kelas berat WBC International (Stiverne), memang mendominasi jalannya pertarungan melawan Arreola sejak ronde pertama dimulai. Akan tetapi, petinju berusia 33 tahun itu masih mampu meladeni serangan tersebut.

Arreola tak begitu saja menyerah. Pada ronde ketiga dan keempat ia berhasil mengambil alih pertarungan perebutan sabuk WBC ini. Ayah dari Danae Arreola itu beberapa kali terlihat melepaskan pukulan yang membuat Stiverne kerepotan menghadapinya.

Sayang, Arreola tidak mampu meneruskan momentum tersebut. Pasalnya, Stiverne tampil agresif di ronde kelima. Sebelum, pada ronde keenam pukulan jab kanannya tepat mengenai pelipis mata kiri lawannya.

Walhasil, Arreola kehilangan keseimbangan dan terjatuh dan wasit Jack Reiss langsung menghitung. Namun, dia masih sanggup berdiri serta melanjutkan pertarungan. Melihat kondisi lawannya yang sudah kehilangan keseimbangan, Stiverne terus menggempur dengan melepaskan sejumlah pukulan. Lagi-lagi, Arreola untuk kedua kalinya mencium kanvas sebelum akhirnya Reiss menghentikan pertarungan pada 2 menit, 2 detik.

Setelah mengetahui lawannya tidak mampu melanjutkan pertarungan, Stiverne tidak bisa membendung air mata. "Saya mempelajari rekaman Arreola sebelum pertarungan. Saya tahu bahwa saya mampu mengalahkannya," ungkap petinju yang lebih tua empat tahun dari Arreola dikutip ESPN, Minggu (11/5).

Berikutnya, Stiverne akan menjalani pertarungan wajib menghadapi petinju tak terkalahkan Amerika Serikat, Dontay Wilder.
(wbs)
Berita Terkait
Mike Tyson Gagal Menumbangkan...
Mike Tyson Gagal Menumbangkan Roy Jones Jr. Dalam Duel Eksebisi
Hari Ini vs 25 Tahun...
Hari Ini vs 25 Tahun Lalu: Petinju Kelas Berat Mana Lebih Unggul?
4 Pertarungan Raksasa...
4 Pertarungan Raksasa Kelas Berat Inggris, No 1 Guncang Tinju Kelas Berat
Ada Monster Rusia, 10...
Ada Monster Rusia, 10 Juara Kelas Berat Terberat Sepanjang Masa
12 Petinju Kelas Berat...
12 Petinju Kelas Berat dengan Pukulan Terkeras Sepanjang Masa
Joshua Vs Usyk, Duel...
Joshua Vs Usyk, Duel Penentu Raja Tinju Kelas Berat
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
34 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
1 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
7 Negara Paling Korup...
7 Negara Paling Korup di Dunia versi Transparency International
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved