Atlet Ukraina dapat dana darurat

Kamis, 15 Mei 2014 - 08:41 WIB
Atlet Ukraina dapat dana darurat
Atlet Ukraina dapat dana darurat
A A A
Sindonews.com - Konflik yang terjadi di Ukraina membuat Komite Olimpiade Internasional (IOC) prihatin. Untuk itu, Presiden IOC Thomas Bach mendesak terjadinya dialog guna menyelematkan atlet-atlet asal negeri pecahan Uni Soviet itu.

Hal pertama yang akan dilakukannya adalah dengan membagikan dana guna menunjang pelatihan mengikuti berbagai kompetisi. Bantuan yang akan diberikan ke masing-masing atlet terbilang sangat besar yakni USD 300 ribu atau Rp 3 miliar lebih. Dana ini nantinya akan disalurkan oleh Komite Olimpiade Ukraina.

"IOC mengikuti perkembangan politik, ekonomi dan sosial di Ukraina dengan perhatian yang sangat besar dan penuh keprihatinan. Semuanya terkena imbas termasuk atlet-atlet yang baru saja berlaga di Olimpiade musim dingin si Sochi, Rusia. Untuk itu saya meminta dan menghimbau para anggota IOC memikirkan hal ini untuk segera melakukan dialog guna mencari solusi dengan semangat perdamaian olimpiade,"tegas Bach dilansir insidethegames, Kamis (15/5).

Bach menambahkan, guna membantu atlet Ukraina ini IOC tekag membentuk dana darurat. Krisis Ukraina telah memaksa sejumlah kegiatan olahraga menjadi terhenti, seperti yang dialami atlet paralimpic yang urung tampil di Sochi 2014. Namun untuk olimpiade, Ukraina bisa menyabet satu emas dan satu perunggu.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6013 seconds (0.1#10.140)
pixels