Jepang Patahkan Dominasi China di Piala Thomas

Sabtu, 24 Mei 2014 - 11:02 WIB
Jepang Patahkan Dominasi...
Jepang Patahkan Dominasi China di Piala Thomas
A A A
INDIA - Tim Jepang membuat kejutan di ajang Piala Thomas 2014 yang berlangsung di India usai mengakhiri dominasi China selama satu dekade terakhir. Dalam babak semifinal, Jepang mengalahkan China 3-0 di Delhi, India. Perjuangan Jepang dimulai ketika Kenichi Tago mengalahkan Pebulutangkis nomor dua dunia Chen Long dengan dua set 21-13 dan 21-11.

Seperti dilansir BBC, Sabtu (24/5) selanjutnya dipartai penentuan pemain Jepang berlanjut saat Kento Momota mengkandaskan perlawanan pemain veteran Du Pengyu dalam pertarungan sengit tiga set selama 85 menit. Momota menang dengan skor 23-25, 21-18 dan 21-14. Sementara itu sebelumnya Kenichi Hayakawa/Hiroyuki Endo mengatasi perlawanan Chai Biao/Hong Wei dengan skor 22-20, 21-19.

Hasil ini membuat juara Olimpiade Cina Lin Dan hanya dapat menyaksikan setelah Cina tertinggal 3-0 dan gagal untuk merebut Piala Thomas ke-10 di kompleks Siri Fort, Delhi. Lin Dan seharusnya turun dalam nomor tunggal putra namun laga itu tidak lagi berarti karena kekalahan 3-0 itu.

Pelatih Jepang Joo Bong Park sendiri mengatakan terkejut atas hasil itu. "Hasil itu mengejutkan kami semua," kata pelatih asal Korea yang berhasil membawa Jepang ke final pertama Piala Thomas. Jepang akan bertemu dengan Malaysia usai mengalahkan Indonesia.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1080 seconds (0.1#10.140)