10 Fakta Unik Meksiko v Kamerun

Jum'at, 13 Juni 2014 - 19:14 WIB
10 Fakta Unik  Meksiko v Kamerun
10 Fakta Unik Meksiko v Kamerun
A A A
NATAL - Meski belum pernah bertemu diajang resmi, pertarungan Meksiko dan Kamerun di laga pertama Grup A ternyata menyimpan fakta unik. Berikut ini ke-10 fakta yang dikutip dari barriesview, Jumat (13/6) :

1. Meksiko belum pernah mengalahkan tim Afrika di ajang piala dunia. Mereka bermain 1-1 dengan Afrika Selatan pada pertandingan pembukaan Piala Dunia 2010, bermain tanpa gol dengan Angola pada 2006, dan kalah dari Tunisia 1-3 pada 1978.

2. Tidak ada pemain Kamerun mencetak lebih dari dua kali di penyisihan. Eric Choupo-Moting, Samuel Eto’o dan Jean Makoun masih menjadi pemain yang mampu mencetak dua gol.

3. Meksiko hanya menang 2 kali dari 10 pertandingan di penyisihan grup sebelum akhirnya memainkan babak play off.

4. Miguel Herrera menjadi pelatih ketiga Meksiko setelah dipercaya pada Oktober 2013 dan membawa kemenangan besar saat mengalahkan Selandia Baru 9-3. Ia menjadi pelatih keempat Meksiko dalam jangka waktu sebulan.

5. Penyerang Kamerun Samuel Eto'o mensejajarkan diri dengan Sami Al Jaber, Roberto Baggio, Gabriel Batistuta, David Beckham, Cuauhtemoc Blanco, Fernando Hierro, Park Ji-Sung, Joe Jordan, Jürgen Klinsmann, Miroslav Klose, Henrik Larsson Grzegorz Lato, Diego Maradona, Lothar Matthäus, Michel Platini, Raul, Dominique Rocheteau, Ronaldo, Karl-Heinz Rummenigge, Julio Salinas, Andrzej Szarmach dan Rudi Völler yang bermain tiga piala duni. Rekor bermain di empat piala dunia masih dipegang Pele dan Uwe Seeler.

6. Oribe Peralta berhasil mencetak 10 gol di kualifikasi namun hanya berhasil membobol tiga kali gawang lawan di putaran keempat.

7. Kamerun hanya memenangkan 1 pertandingan dari 13 laga piala dunia. Mereka menang 1-0 atas Arab Saudi pada 2002 dan mengalami tiga kekahalahn di Afrika Selatan.

8. Meksiko telah bermain di piala dunia sebanyak 15 kali, bahkan lebih sering dibandingkan negara lain namun kerap gagal.

9. Meksiko memegang rekor sering dikalahkan di piala dunia.

10. Pertemuan dengan Kamerun akan menjadi pertandingan ke-50 Meksiko di ajang piala dunia. Meksiko masuk dalam jajaran negara yang sering tampil di piala dunia bersama Jerman (99 kali), Brasil (98), Italia (80), Argentina (70), Inggris (59), Spanyol (56) dan Perancis (54).

Ikuti Quiz Harian Berhadiah Handphone
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9774 seconds (0.1#10.140)