Beckenbauer Dihukum FIFA

Sabtu, 14 Juni 2014 - 09:34 WIB
Beckenbauer Dihukum FIFA
Beckenbauer Dihukum FIFA
A A A
ZURICH - Legenda Jerman, Franz Beckenbauer dihukum FIFA tidak boleh ikut serta dalam semua aktivitas sepak bola selama 90 hari. Badan sepak bola dunia ini memberikan sanksi kepada mantan bek Jerman karena dirinya terbukti menolak bekerjasama dengan Michael Garcia, ketua dewan investigasi Komite Etik FIFA.

Dilansir Mirror, Sabtu (14/6) hukuman ini berkaitan dengan terungkapnya skandal suap Piala Dunia 2022 di Qatar. Seperti diketahui, mantan pejabat sepak bola Qatar, Bin Hammam diduga menyogok anggota FIFA untuk memilih Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022. Melihat Indikasi itu Michael Garcia kemudian melancarkan aksi untuk mengungkap kasus tersebut dan meminta bantuan kepada Beckenbauer, karena sang legenda Jerman itu merupakan anggota voting komite eksekutif FIFA pada bulan Desember 2010, dimana ketika itu Qatar terpilih untuk menyelenggarakan Piala Dunia 2022.

Namun, Beckenbauer yang dihubungi oleh Garcia, menolak bekerjasama. Sang legenda Jerman menyatakan Michael Garcia tidak memiliki kekuatan untuk menyeretnya dalam kasus ini.

Hukuman yang diberikan kepada Beckenbauer dilontarkan oleh Wakil ketua dewan pengadilan Komite Etik FIFA, Allan Sullivan yang mengatakan hukuman ini atas permintaan pemimpin dewan investigasi, Michael Garcia.

Dalam rilisan FIFA disebutkan, “Franz Beckenbauer sementara dilarang ambil bagian dalam semua aktivitas yang berkaitan dengan sepak bola dalam 90 hari ke depan. Hukuman ini akan berlaku efektif secepatnya.”
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5191 seconds (0.1#10.140)