La Furia Roja Raih Obat Pelipur Lara

Selasa, 24 Juni 2014 - 01:20 WIB
La Furia Roja Raih Obat...
La Furia Roja Raih Obat Pelipur Lara
A A A
CURITIBA - Timnas Spanyol akhirnya mencetak poin perdana di Piala Dunia 2014 setelah menaklukkan Australia dengan skor telak 3-0 pada laga terakhir Grup B, di Stadion Joaquim Guimaraes, Recife, Senin (23/6) malam. Meski telah angkat oper lebih dulu dengan dua kekalahan, La Furia Roja -julukan Spanyol- akhirnya mendapatkan obat pelipur lara.

Meski tak lagi menentukan setelah Spanyol dua kali kalah di babak fase grup dari Belanda dan Chile, namun skuat asuhan Vicente del Bosque tidak ingin pulang tanpa poin. Mengambil inisiatif serangan lebih dulu, La Furia Roja -julukan Spanyol- membuka peluang lewat aksi Cazorla di menit ke 17 setelah mendapatkan umpan terobosan Villa.

Sayang tendangan pemain Arsenal itu masih dapat di blok pertahanan Australia. Selanjutnya giliran Torres yang mencoba menembus pertahanan Australia, namun belum mengancam gawang yang dijaga Mat Ryan. La Furia Roja kembali mengancam, kali ini giliran Villa yang mengirimkan umpan silang ke depan gawang. Tapi Torres dan Koke, belum mampu menyambar bola. Spanyol nyaris unggul.

Villa tidak membuang kesempatan di menit ke 36 setelah mendapatkan umpan dari Juafran. Dengan tendangan tumit, ia mengubah skor menjadi 1-0 untuk keunggulan Spanyol. Unggul lebih dulu, membuat skuat Spanyol semakin nyaman membangun serangan. Koke melepaskan tendangan dari luar kotak penalti, tapo bola masih mengarah kesamping kiri gawang.

Spanyol gagal memperbesar keunggulan. Tambahan satu menit diberikan wasit, namun sayang beberapa kali serangan Spanyol belum berbuah hasil. Skor 1-0 menutup babak pertama untuk keunggulan juara bertahan.

Memasuki paruh kedua, Australia dalam posisi tertinggal coba mengambil inisiatif menyerang lebih dulu. Sementara Spanyo tak berhenti terus meneror pertahanan Australia. Pergantian pemain coba dilakukan Del Bosque dengan menarik keluar Villa dan memasukkan Mata. Masuknya pemain Manchester United itu semakin membuat serangan Spanyol berkembang.

Fernando Torres nyaris mencetak gol ketika gagal menjangkau umpan silang Koke di dalam kotak penalti. Spanyol gagal memperbesar keunggulan. Kesempatan kedua, Torres akhirnya tidak mensia-siakan peluang. Meneruskan umpan matang Iniesta, juru gedor Chelsea itu tanpa kesulitan menceploskan bola ke gawang Ryan. Skor 2-0 untuk keunggulan sementara Spanyol.

Spanyol terus mendominasi pertandingan, sementara Australia terus tertekan dan tidak memberikan respon bagus. Juara bertahan akhirnya sukses memperbesar keunggulan mereka, ketika Juan Mata meneruskan dengan apik umpan Fabregas lewat sepakan mendatar. Spanyol semakin unggul jauh 3-0. La Furia Roja sepertinya belum cukup puas dengan keunggulan mereka dan terus mengincar gol tambahan.

Fabregas dan Silva mendapatkan beberapa peluang di saat terakhir, tapi tidak ada tambahan gol tercipta. Spanyol akhirnya meraih poin perdana di Piala Dunia setelah sebelumnya takluk dua kali dari Belanda dan Chile. Hasil ini membuat Spanyol menempati peringkat ketiga Grup B dan harus angkat koper lebih dulu sebagai juara bertahan.

Ini Susunan Pemain Kedua Tim:

Australia: 1-Mat Ryan; 6-Matthew Spiranovic, 22-Alex Wilkinson, 3-Jason Davidson, 19-Ryan McGowan; 13-Oliver Bozanic, 15-Mile Jedinak, 17-Matt McKay; 11-Tommy Oar, 7-Mathew Leckie, 9-Adam Taggart.

Cadangan: 2-Ivan Franjic, 3-Jason Davidson, 4-Tim Cahill, 5-Mark Milligan, 8-Bailey Wright, 10-Ben Halloran, 12-Mitchell Langerak, 14-James Troisi, 16-James Holland, 18-Eugene Galekovic, 20-Dario Vidosic, 21-Massimo Luongo, 23-Mark Bresciano

Spanyol: 23-Pepe Reina; 5-Juanfran, 2-Raul Albiol, 15-Sergio Ramos, 18-Jordi Alba; 14-Xabi Alonso; 6-Andres Iniesta, 17-Koke, 20-Santi Cazorla; 7-David Villa, 9-Fernando Torres.

Cadangan: 1-Iker Casillas, 3-Gerard Pique, 4-Javi Martinez, 8-Xavi, 10-Cesc Fabregas, 11-Pedro, 12-David De Gea, 13-Juan Mata, 16-Sergio Busquets, 19-Diego Costa, 21-David Silva, 22-Cesar Azpilicueta.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6900 seconds (0.1#10.140)