Flu Membaik, Hummels Berpeluang Main

Kamis, 03 Juli 2014 - 18:30 WIB
Flu Membaik, Hummels Berpeluang Main
Flu Membaik, Hummels Berpeluang Main
A A A
RIO DE JANEIRO - Timnas Jerman mendapat kabar baik setelah bek Mats Hummels menyatakan dirinya hampir pulih 100 persen usai sempat menderita flu sehingga harus absen saat lawan Aljazair di babak 16 besar Piala Dunia 2014, akhir pekan kemarin. Jerman sendiri sukses mengamankan tiket ke perempat-final dengan susah payah mengalahkan Aljazair 2-1.

Kini jelang pertemuan kontra Prancis, skuat besutan Joachim Loew yang rentan dengan serangan balik membutuhkan semua pemain mereka untuk menghadapi skuat Ayam Jantan -julukan timnas Prancis- yang bermain impresif sepanjang fase grup. Namun Loew bisa bernafas lega setelah Hummels kemungkinan besar bisa kembali bermain. "Kondisi saya hampir 100 persen pulih," ucap Hummels lewat akun Twitternya, Kamis (3/7).

Ketika Hummels absen, Loew memberikan kesempatan kepada Shkodran Mustafi untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan bek Borrusia Dortmund itu. Sementara terkait kondisi Lukas Podolski yang sebelumnya absen membela Der Panzer setelah mengalami cedera paha, kabarnya juga mulai semakin membaik.

Sedangkan Shkodran Mustafi belum bisa dipastikan main setelah mengeluhkan rasa sakit pada bagian paha saat sesi latihan. Kabar ini membuat spekulasi Philipp Lahm bakal diplot kembali mengisi lini bertahan, namun Loew menegaskan hal itu tidak akan terjadi. Pemain Bayern Muenchen itu akan tetap dipasang sebagai gelandang.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2940 seconds (0.1#10.140)