Perang Pengalaman Atasi Tekanan

Sabtu, 05 Juli 2014 - 18:12 WIB
Perang Pengalaman Atasi...
Perang Pengalaman Atasi Tekanan
A A A
SALVADOR - Belanda dan Kosta Rika dituntut untuk mengeluarkan pengalaman atasi tekanan saat dipertemukan di babak perempat final Piala Dunia 2014, Minggu (6/7) di Stadion Fonte Nova, Salvador. Pasalnya, Kedua tim sudah merasakan berbagai tekanan sejak memulai petualangan di ajang empat tahunan ini.

Belanda mendapat kesulitan saat harus berhadapan dengan tim yang memeragakan kolektifitas tinggi. Ingat saat dibuat sulit Australia di fase Grup B dan Meksiko di babak 16 besar? Itu adalah satu bukti bagaimana membuat Arjen Robben dkk frustrasi.

Pada dua laga tersebut, yang membuat Belanda lolos dari lubang jarum adalah kemampuan mengatasi tekanan. Kuncinya adalah bermain sabar, tenang serta sedikit nakal yang membuat Belanda selalu mengakhiri laga dengan kemenangan.

Tetapi apakah taktik tersebut bisa kembali diterapkan kala melawan Kosta Rika? Bisa disebut Kosta Rika sudah sangat hafal ketika meladeni ujian dari Belanda nanti.

Kunci permainan Kosta Rika terletak dalam bagaimana Joel Campbell bermain efektif dengan mematikan sumber serangan lawan dan menyerang balik lewat sisi sayap dengan cepat. Contohnya, saat Andrea Pirlo tak diberi kebebasan bergerak, Italia langsung kehilangan arah permainan dan mudah dikalahkan. Begitu juga kala menaklukkan Uruguay. Hal tersebut bisa menjadi senjata mematikan Kosta RIka saat bertemu dengan Belanda untuk pertama kalinya sepanjang sejarah.

Selain itu, tim asuhan Jorge Luis Pinto sudah dicap sebagai pembunuh raksasa dalam Piala Dunia kali ini. Diapit oleh tim sekelas Inggris, Uruguay dan Italia, tim berperingkat FIFA lebih rendah dari ketiganya itu justru keluar sebagai pemuncak klasemen Grup B. Rinciannya, Mengalahkan Uruguay dan Italia, serta menahan imbang Inggris tanpa gol.

Dua strategi brilian tersebut akan menjadi keunggulan masing-masing tim. Tak ayal, dalam laga memerebutkan tiket ke semifinal ini, siapa yang mampu mengeluarkan pengalamannya tersbut akan keluar menjadi pemenang.

Meski demikian, banyak faktor yang mengganggu kedua kubu. Pelatih Pinto misalnya, dirinya berjanji akan mengawasi permainan sayap andalan Arjen Robben yang melakukan diving saat kontra Meksiko. "Diving, salah satu hal yang membuat kami khawatir, sunguh sangat khawatir akan hal itu. Saya akan minta FIFA dan wasit awasi permainan Robben dengan teliti" ucap Pinto seperti dikutip Daily Record.

Begitu juga dari pemain Negeri Kincir Angin yang mengaku akan sulit kalahkan Kosta Rika. "Kosta Rika kalahkan Uruguay dan Italia, kemudian imbangi Inggris. Kemudian menundukan Yunani, ini akan jadi pertandingan sulit lainnya'' ucap bek Belanda Ron Vlaar seperti dikutip cbssports.com

Prediksi Susunan Pemain Kedua Tim:

Belanda:
Cillessen (GK), Indi, Vlaar, Vrij, Kuyt, Blind, Wijnaldum, Janmaat, Sneijder, Persie (c), Robben

Kosta Rika:
Navas, Diaz, Acosta, Gonzalez, Umana, Gamboa, Bolanos, Tejeda, Borges, Ruiz, Campbell
(wbs)
Berita Terkait
Indahnya Lihat Fans...
Indahnya Lihat Fans Timnas Spanyol dan Kosta Rika Joget Bersama
Skuad Resmi Timnas Kosta...
Skuad Resmi Timnas Kosta Rika di Piala Dunia 2022: Modal 3 Penyerang
Mexican Wave Warnai...
Mexican Wave Warnai Pesta 7 Gol Timnas Spanyol vs Kosta Rika
Timnas Spanyol Bantai...
Timnas Spanyol Bantai Kosta Rika, Gavi Hampir Pecahkan Rekor Legendaris Pele
Jepang vs Kosta Rika:...
Jepang vs Kosta Rika: Sama Kuat di Babak Pertama
Jadwal Kosta Rika vs...
Jadwal Kosta Rika vs Jerman: Menang Atau Menanggung Malu!
Berita Terkini
PSM Makassar Melaju...
PSM Makassar Melaju di Semifinal Shopee Cup 2024/2025, Catat Jadwalnya!
2 jam yang lalu
2 Pelari Indonesia Tatap...
2 Pelari Indonesia Tatap London Marathon 2025, Galang Dana Pendidikan untuk Anak Kurang Mampu
2 jam yang lalu
Gregoria Mariska Jatuh...
Gregoria Mariska Jatuh Sakit, Bagaimana Nasibnya di Piala Sudirman 2025?
4 jam yang lalu
Kevin Diks Cedera Parah,...
Kevin Diks Cedera Parah, Absen Perkuat Timnas Indonesia Lawan China dan Jepang?
5 jam yang lalu
Islombek Ismoilov, Pelatih...
Islombek Ismoilov, Pelatih Muda di Balik Sukses Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
5 jam yang lalu
Ngamuk Kalah KO, Petinju...
Ngamuk Kalah KO, Petinju Ini Cengkeram dan Pukul Wasit Tinju di Ring
7 jam yang lalu
Infografis
27 Negara Peringatkan...
27 Negara Peringatkan Warganya, Perang Dunia III Akan Terjadi?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved