Si Arek Suroboyo Siap Jinakkan Messi

Minggu, 06 Juli 2014 - 11:01 WIB
Si Arek Suroboyo Siap Jinakkan Messi
Si Arek Suroboyo Siap Jinakkan Messi
A A A
BELO HORIZONTE - Belanda melaju ke semifinal Piala Dunia dan menghadapi Argentina setelah mengalahkan Kosta Rika dalam adu penalti 4-3. Pemain keturunan Jawa-Belanda Robin van Persie yakin bersama pelatihnya Louis van Gaal, dirinya bisa mengalahkan Argentina dan membawa Belanda menyabet gelar Juara Dunia untuk pertama kalinya.

Robin van Persie mengaku beruntung sering tak diturunkan musim lalu bersama Manchester United benar-benar bisa membantu dia dan Belanda untuk tampil agresif di Piala Dunia.

Kapten Timnas Belanda ini mengaku siap menghadapi Argentina di babak semifinal nanti, Berbicara kepada De Telegraaf, kapten Belanda mengatakan, "Saya tidak bermain seluruh musim di Manchester United, ini memberi saya keuntungan. Saya merasa bahwa saya sangat segar, dan siap untuk menghadapi siapapun" tutur Van Persie seperti dilansir hereisthecity.com, Minggu (6/7)

Kebugaran Van Persie terlihat saat melawan Belanda mengalahkan Kosta Rika dengan drama adu penalti, Van Persie selalu melakukan serangan bertubi-tubi dilayangkan, namun tendangan mampu dibaca dengan baik oleh Navas.

Seperti diketahui, Van Persie masih keturunan Indonesia. Darah Indonesianya diperoleh dari neneknya yang orang indonesia yang berasal dari Surabaya.

Van Persie lahir dari keluarga seniman. Ibunya, Jose Ras adalah seorang pelukis dan desainer perhiasan yang juga pengajar anak-anak dengan perlakuan khusus. Ayahnya, Bob seorang pematung. Setelah mereka bercerai, Van Persie tinggal bersama ayahnya.

Van Persie menikah dengan Bouchra, seorang gadis keturunan Maroko. Mereka mempunyai dua anak, yakni seorang anak laki-laki bernama Shaqueel dan seorang anak perempuan bernama Dina.

Orangtua van Persie cerai saat dia masih kecil. Karena masih kecil van Persie tinggal bersama ibunya. Tapi tidak berjalan dengan baik. Akhirnya dia tinggal dengan ayahnya bersama saudara perempuannya Liliy dan Kiki sampai dia menikah dengan Broucha dan memiliki anak laki-laki tahun 2006 yang bernama Shaqueel yang artinya dalam arab tampan.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1635 seconds (0.1#10.140)