Der Panzer Melawan Seluruh Stadion

Selasa, 08 Juli 2014 - 19:12 WIB
Der Panzer Melawan Seluruh...
Der Panzer Melawan Seluruh Stadion
A A A
BELO HORIZONTE - Bek timnas Jerman, Jerome Boateng mengatakan Der Panzer -julukan Jerman- akan melawan seluruh stadion ketika menghadapi Brazil di babak semifinal Piala Dunia 2014, Rabu (9/7) dini hari nanti. Selaku tuan rumah Brazil dipastikan bakal mendapat dukungan dari puluhan ribu pendukung setia mereka yang memadati Stadion Governador Magalhaes.

Meski mengakui laga yang berlangsung di Belo Horizonte bakal menyulitkan Jerman, Boateng yakin skuat besutan Joachim Loew mampu meraih hasil positif kontra Selecao. "Seluruh stadion akan melawan kami, saya kira ini harus menjadi motivasi tambahan. Kami akan menghadapi tantangan besar," ucap Boateng seperti dilansir Sportsmole, Selasa (8/7).

Jerman memastikan tiker semifinal usai mengalahkan Prancis dengan skor tipis 1-0, akhir pekan ini. Ini menjadi semifinal keempat bagi Der Panzer, laga nanti juga bakal menjadi ajang balas dendam Mesut Ozil cs setalah sempat dikalahkan Brazil pada final Piala Dunia 2002. Dalam duel tersebut, Brasil memenangi laga dengan skor 2-0, yang membawa tim Samba meraih trofi kelima dalam sejarah Piala Dunia.

Boateng mengaku sudah tidak sabar menjajal kekuatan tuan rumah. "Kami harus pergi ke pertandingan dengan konsentrasi penuh dan memaksakan cara kami bermain seperti biasanya. Saya sangat termotivasi dan sudah tidak sabar untuk bermain," tandasnya.
(akr)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4095 seconds (0.1#10.24)