Jerman-Argentina Lakoni Perpanjangan Waktu

Senin, 14 Juli 2014 - 03:59 WIB
Jerman-Argentina Lakoni...
Jerman-Argentina Lakoni Perpanjangan Waktu
A A A
RIO DE JANEIRO - Jerman dan Argentina harus melakoni babak perpanjangan waktu pada pertandingan final Piala Dunia 2014. Bertanding di Stadion Maracana, Senin (14/7) dini hari, baik Jerman maupun Argentina tak mampu menemukan gol di 90 menit waktu normal.

Babak pertama, Jerman tampil mendominasi serangan. Namun demikian, Argentina lewat serangan baliknya mampu membuat Manuel Neuer tak tenang.

Terbukti, lewat Gonzalo Higuain, La Albiceleste punya beberapa peluang. Bahkan, Higuain sempat membobol gawang Neuer. Sayang gol itu dianulir lantaran ia sudah lebih dulu berada di posisi offside.

Pada menit 31, pelatih Jerman, Joachim Loew memutuskan untuk memasukkan Andre Schurrle menggantikan Christoph Kramer yang cedera. Jerman bermain semakin menyerang.

Hingga babak pertama usai, skor masih sama 0-0 untuk kedua tim.

Di babak kedua, Tempo cepat langsung diperagakan kedua tim di menit-menit awal. Pelatih Argentina, Alejandro Sabella memasukkan Sergio Aguero menggantikan Lavezzi untuk mencari alternatif serangan.

Para suporter yang berada di stadion tak henti-hentinya memberi dukungan bagi kedua tim. Meski, baik Jerman maupun Argentina tak kunjung menemukan gol.

Sabella kembali memasukkan pemain bertipe menyerang. Rodrigo Palacio tampil menggantikan Gonzalo Higuain yang beberapa kali gagal memaksimalkan peluang. Dan pada menit 86 ia menarik Enzo Perez keluar dan menggantikannya dengan Fernando Gago.

Jerman tak mau kalah. Hanya dua menit jelang babak kedua usai, Loew menarik Miroslav Klose dan memasukkan Mario Gotze. Dengan demikian, pemain berusia 36 tahun itu gagal menambah torehan rekor golnya sepanjang tampil di Piala Dunia dengan 16 gol.

Tak ada gol tercipta hingga 90 menit. Pertandingan pun diteruskan hingga babak perpanjangan waktu.

Susunan Pemain

Argentina: Romero, Garay, Zabaleta, Biglia, Perez (Gago '86), Higuain (Palacio '78), Messi (c), Mascherano, Demichelis, Rojo, Lavezzi (Aguero '45).

Jerman: Neuer, Howedes, Hummels, Kramer (Schurrle '32), Schweinsteiger, Ozil, Klose (Gotze '88), Muller, Lahm (c), Kroos, Boateng.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5489 seconds (0.1#10.140)