Anggar Jateng Tembus Tiga Besar

Senin, 01 September 2014 - 17:00 WIB
Anggar Jateng Tembus...
Anggar Jateng Tembus Tiga Besar
A A A
SEMARANG - Prestasi atlet anggar Jawa Tengah mengalami peningkatan. Dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Anggar di Samarinda, Kalimantan Timur, 21-28 Agustus 2014, Jateng menduduki peringkat ketiga.

Dalam Kejurnas Anggar 2013 di Jakarta, Jateng hanya mampu berada di peringkat keempat. Peringkat pertama diraih Sumatera Selatan, Riau, dan Jawa Barat. Pada Kejurnas tahun lalu, Jateng hanya mampu meraih 2 emas, 3 perak dan 8 perunggu.

Adapun dalam Kejurnas di Kalimantan Timur, Jateng mampu menyabet 3 emas. Semula, Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (Ikasi) Jateng menargetkan bisa memperoleh dua emas, seperti yang pernah ditorehkan dua atletnya Iqbal Tawakal dan Anisa Safara.

Hasilnya, kontingan Jateng berhasil memboyong 3 emas 5 perak dan 3 perunggu. Adapun untuk peringkat pertama ditempati oleh Riau (6 emas) dan Sumatera Selatan yang mengoleksi 5 emas menduduki posisi kedua.

''Hasil ini cukup positif, karena bisa melebihi dari perolehan medali Kejurnas sebelumnya. Saat ini atlet sudah pulang ke daerah masing-masing,''ungkap Pelatih anggar Jateng Hendra Faradila.

Tiga medali emas dipersembahkan oleh nomor sabel putri junior, degen putri, dan sabel regu putri.
Hendra menyatakan, atlet-atlet anggar di Jawa Tengah sudah bermain dengan maksimal. Kini, Ikasi hanya tinggal mematangkan saja.''Tinggal kita lebih kontinyu. Materi sudah oke,''tegasnya.

Dia menjelaskan, setelah agenda Kejurnas, dalam waktu dekat, atau tepatnya pada bulan Oktober, akan ada even Kejurnas tingkat pelajar di Palembang. Pihaknya akan mempersiapkan kontingen yang akan diberangkatkan, sekaligus untuk persiapan dan pemetaan atlet yang diproyeksikan turun dalam PON remaja pada Desember 2014 di Surabaya.''Fokus ke depan persiapan Kejurnas pelajar,''ujarnya.

Pada Kejurnas di Samarinda, Ikasi Jateng membawa 41 atlet, di antaranya untuk senjata degen, sabel dan floret. Sayang, atlet andalan Jateng yang eksodus dari DKI Jakarta, Oktavira Rahman, gagal mempersembahkan medali.
(aww)
Berita Terkait
Jelang Kejuaraan Asia...
Jelang Kejuaraan Asia Anggar 2025, Masyhudi: Atlet Kita Akan Tampil Maksimal
PB IKASI Siapkan 52...
PB IKASI Siapkan 52 Atlet Anggar Hadapi Asia Fencing Championship 2025
16 Atlet Anggar Luwu...
16 Atlet Anggar Luwu Utara Siap Rebut Tiket ke Porprov Sulsel
Dipertandingkan Perdana...
Dipertandingkan Perdana di Porprov, 132 Atlet Anggar Ikuti Babak Kualifikasi
KONI Lantik Agus Suparmanto...
KONI Lantik Agus Suparmanto Jadi Ketua Umum PB IKASI 2022-2026
CdM Pastikan Persiapan...
CdM Pastikan Persiapan Timnas Anggar Indonesia Maksimal Jelang SEA Games
Berita Terkini
Calvin Verdonk Tutup...
Calvin Verdonk Tutup Pintu Main di Liga Inggris, Bundesliga Jadi Alternatif Jelang Usia Kepala 3
46 menit yang lalu
Kekalahan Islam Makhachev...
Kekalahan Islam Makhachev yang Menodai Rekor Tak Terkalahkan
1 jam yang lalu
Ben Whittaker Akhiri...
Ben Whittaker Akhiri Kisah Liam Cameron di Ronde Kedua
1 jam yang lalu
Hasil Liga Inggris:...
Hasil Liga Inggris: Manchester United Selamat dari Degradasi, Leicester City Turun ke Championship
2 jam yang lalu
Antara Persahabatan...
Antara Persahabatan dan Ambisi: Jalan Terjal Islam Makhachev Menuju Gelar Kedua!
3 jam yang lalu
Trent Alexander-Arnold...
Trent Alexander-Arnold Jadi Pembeda! Liverpool Lumat Leicester 1-0
7 jam yang lalu
Infografis
Donald Trump Marah Besar...
Donald Trump Marah Besar kepada Vladimir Putin, Ada Apa?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved