Hendra/Ahsan Ditantang Peringkat Enam Dunia
A
A
A
INCHEON - Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan mengusung misi balas dendam ketika berhadapan dengan Lee Sheng Mu/Tsai Chia Hsin dari Taiwan di perempat final Asian Games XVII.
Melihat rekor kedua pasangan, Hendra/Ahsan mempunyai modal bagus saat berhadapan dengan Lee/Tsai. Juara dunia 2013 asal Indonesia berhasil memenangkan empat kemenangan dari lima pertemuan terakhir.
Namun ada catatan yang harus diwaspadai Hendra/Ahsan, yakni pada pertemuan terakhir di Malaysia Open Super Series Premier 2014, mereka dipaksa tunduk dengan skor 21-10, 19-21, 13-21.
Singkat kata, melihat peluangnya mengamankan poin bagi tim beregu putra Merah Putih, Ahsan mengaku yakin dan optimis bisa mencuri poin tersebut.
"Soal peluang pasti ada, yang penting harus yakin dan optimis kalau kita bisa," ujar Ahsan dikutip badmintonindonesia, Minggu (21/9).
Sementara itu, ditempat yang sama Hendra menambahkan meskipun duet Taiwan tidak diunggulkan, namun mereka harus tetap diwaspadai.
"Walaupun tak diunggulkan, namun Taiwan juga punya pemain-pemain bagus. Kami harus waspada," timpal Hendra.
Pertandingan beregu putra antara Indonesia vs Taiwan akan dilangsungkan pada Minggu (20/9) di Gyeyang Gymnasium pada pukul 12.00 waktu Incheon atau sekitar pukul 10.00 WIB.
Berikut susunan pemain Indonesia vs Taiwan :
Tommy Sugiarto vs Chou Tien Chen
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Lee Sheng Mu/Tsai Chia Hsin
Jonatan Christie vs Hsu Jen Hao
Angga Pratama/Rian Agung Saputro vs Chen Hung Ling/Liao Min Chun
Ihsan Maulana Mustofa vs Hsueh Hsuan Yi
Melihat rekor kedua pasangan, Hendra/Ahsan mempunyai modal bagus saat berhadapan dengan Lee/Tsai. Juara dunia 2013 asal Indonesia berhasil memenangkan empat kemenangan dari lima pertemuan terakhir.
Namun ada catatan yang harus diwaspadai Hendra/Ahsan, yakni pada pertemuan terakhir di Malaysia Open Super Series Premier 2014, mereka dipaksa tunduk dengan skor 21-10, 19-21, 13-21.
Singkat kata, melihat peluangnya mengamankan poin bagi tim beregu putra Merah Putih, Ahsan mengaku yakin dan optimis bisa mencuri poin tersebut.
"Soal peluang pasti ada, yang penting harus yakin dan optimis kalau kita bisa," ujar Ahsan dikutip badmintonindonesia, Minggu (21/9).
Sementara itu, ditempat yang sama Hendra menambahkan meskipun duet Taiwan tidak diunggulkan, namun mereka harus tetap diwaspadai.
"Walaupun tak diunggulkan, namun Taiwan juga punya pemain-pemain bagus. Kami harus waspada," timpal Hendra.
Pertandingan beregu putra antara Indonesia vs Taiwan akan dilangsungkan pada Minggu (20/9) di Gyeyang Gymnasium pada pukul 12.00 waktu Incheon atau sekitar pukul 10.00 WIB.
Berikut susunan pemain Indonesia vs Taiwan :
Tommy Sugiarto vs Chou Tien Chen
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Lee Sheng Mu/Tsai Chia Hsin
Jonatan Christie vs Hsu Jen Hao
Angga Pratama/Rian Agung Saputro vs Chen Hung Ling/Liao Min Chun
Ihsan Maulana Mustofa vs Hsueh Hsuan Yi
(wbs)