11 Kali China Rebut Emas Senam Artistik
A
A
A
INCHEON - Tim senam putri China mempertahankan rekor menjadi nomor satu di nomor artistik. Di Asian Games 2014, Incheon, Korsel kali ini mereka kembali merebut untuk 11 kali secara beruntun.
Di final yang berlangsung, di Namdong Gymnasium, Senin (22/9), China berhasil mengumpulkan poin 229.300. Sedangkan Korea Utara yang meraih perak meraih 214.65 point dan perunggu disabet Jepang yang mendulang 214.35 poin.
Walau menjadi jawara, penampilan pesenam bukan tanpa cacat. Di nomor lantai, beberapa kesalahan terjadi meski tidak mempengaruhi di nomor lainnya. "Penampilan pesenam normal. Ini memang waktu yang sulit buat mereka sebab ditangani secara singkat," ujar manajer tim China Ye Zhenman dilansir shanghaidaily.
Menurut Zhenman apa yang diperlihatkan pesenamnya adalah rata-rata dengan tingkat kesulitan tertinggi di dunia. Hampir semua nomor bisa diselesaikan dengan apik.
Peluang China untuk terus mendulang emas dari cabang senam ini masih terbuka. Untuk tim putra akan dimainkan 23 September mendatang bersamaan dengan nomor individu.
Di final yang berlangsung, di Namdong Gymnasium, Senin (22/9), China berhasil mengumpulkan poin 229.300. Sedangkan Korea Utara yang meraih perak meraih 214.65 point dan perunggu disabet Jepang yang mendulang 214.35 poin.
Walau menjadi jawara, penampilan pesenam bukan tanpa cacat. Di nomor lantai, beberapa kesalahan terjadi meski tidak mempengaruhi di nomor lainnya. "Penampilan pesenam normal. Ini memang waktu yang sulit buat mereka sebab ditangani secara singkat," ujar manajer tim China Ye Zhenman dilansir shanghaidaily.
Menurut Zhenman apa yang diperlihatkan pesenamnya adalah rata-rata dengan tingkat kesulitan tertinggi di dunia. Hampir semua nomor bisa diselesaikan dengan apik.
Peluang China untuk terus mendulang emas dari cabang senam ini masih terbuka. Untuk tim putra akan dimainkan 23 September mendatang bersamaan dengan nomor individu.
(bbk)