Medali Om Yun-chol untuk Sang Pemimpin

Rabu, 24 September 2014 - 16:04 WIB
Medali Om Yun-chol untuk...
Medali Om Yun-chol untuk Sang Pemimpin
A A A
INCHEON - Pemecah rekor dunia, Om Yun-chol mendedikasikan medali emasnya untuk pemimpin tertinggi Korea Utara, Kim Jong-un. Lifter yang turun di kelas 56kg itu berhasil memecahkan rekor atas namanya sendiri di ajang Asian Games 2014, Incheon, Korsel.

Ini adalah penampilan pertama Yun-chol di depan media. Sebelumnya ia enggan memberikan keterangan pada media usai berhasil meraih emas dan memecahkan rekor dunia. Ia memilih merayakannya bersama lifter Kim Un-guk yang sama-sama meraih emas di kelas 62kg.

Ketika ditanya apa rahasia suksesnya, Yun-chol mengatakan semuanya berkat motivasi yang diberikan pemimpin tertinggi mereka. "Berbekal semangat yang juag dan ideologi yang diajarkan pemimpin tertinggi kami, Anda bisa memecahkan batu dengan telur. Rekor dunia pun bisa saya dapatkan. Itu rahasianya," tegas Yun-chol dilansir channelasia, Rabu (24/9).

Sebagai warga yang negaranya menganut faham komunis, ia sadar jika semua yang dihasilkan bukan hanya kebanggaan pribadi tapi juga negara. Makanya ia menjawab secara diplomatis ketika ditanya hadiah apa yang diinginkan dari negaranya usai meraih emas dan memecahkan rekor dunia.

"Kami tidak menginginkan apa-apa dari siapapun. Yang kami inginkan memberikan kesenangan dan kebahagian kepada bangsa kami, terutama mendapatkan kehormatan dari Kim Jong-un."

Medali emas yang disumbangkan Yun-chol dan Un-guk untuk Korut bukan yang pertama di ajang internasional. Kedua lifter ini pun meraih emas di Olimpiade London 2012 lalu dan ketika tiba di Korut disambut meriah. Mereka juga diundang bertemu dengan Jung-un dan dinobatkan sebagai pahlawan. Oktober tahun lalu keduanya diberikan sebuah apartemen di Pyongyang yang dibangun khusus untuk atlet.
(bbk)
Berita Terkait
Kuwait Mengirimkan Delegasi...
Kuwait Mengirimkan Delegasi Atlit Terbesar ke Asian Games 19
Jadwal Pertandingan...
Jadwal Pertandingan Babak 16 Besar Asian Games 2022
Tanpa Petasan dan Kembang...
Tanpa Petasan dan Kembang Api, Closing Ceremony Asian Games 2022 Tetap Berlangsung Meriah
Atlet Skateboard Sanggoe...
Atlet Skateboard Sanggoe Dharma Tanjung Tambah Koleksi Medali Perak Indonesia
China Cekal 3 Atlet...
China Cekal 3 Atlet Wushu Putri India Tampil di Asian Games 2022
Timnas Uzbekistan U-24...
Timnas Uzbekistan U-24 Tembus Semifinal Sepak Bola Putra Asian Games 2022
Berita Terkini
Dilirik Milan hingga...
Dilirik Milan hingga Juventus, Jay Idzes Siap Hengkang, tapi
38 menit yang lalu
2 Kali Mandatory WBA...
2 Kali Mandatory WBA Membunuh Harapan Jaron Ennis Unifikasi Gelar Kelas Welter
1 jam yang lalu
Profil Dean Zandbergen,...
Profil Dean Zandbergen, Penyerang Belanda Keturunan Depok yang Mengaku Dikontak PSSI
2 jam yang lalu
Jaron Ennis Juara Super,...
Jaron Ennis Juara Super, Ryan Garcia vs Rolly Romero Berebut Sabuk Juara WBA Reguler
2 jam yang lalu
Kontrak Duel Chris Eubank...
Kontrak Duel Chris Eubank Jr vs Conor Benn Bocor ke Publik, Nilainya Mencapai Rp360 Miliar!
2 jam yang lalu
Meski Moncongbulo FC...
Meski Moncongbulo FC Mundur, FFI: Futsal Nation Cup 2025 Tetap Sesuai Jadwal
13 jam yang lalu
Infografis
Militer China Kepung...
Militer China Kepung Taiwan untuk Simulasi Invasi Besar-besaran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved