Banding Larangan Delapan Laga Santos Ditolak FIFA

Kamis, 25 September 2014 - 17:00 WIB
Banding Larangan Delapan...
Banding Larangan Delapan Laga Santos Ditolak FIFA
A A A
LISBON - Pelatih anyar timnas Portugal, Fernando Santos masih harus menjalani hukuman delapan laga setelah banding mantan juru taktik skuat Yunani itu ditolak FIFA. Komite banding Federasi Sepak Bola Dunia itu memutuskan menolak banding Santos, atas larangan bermain sebanyak delapan pertandingan.

Sanksi ini diberikan setelah Santos mendapat kartu merah ketika di akhir perpanjangan waktu babak 16 besar Piala Dunia 2014 kontra Kosta Rika, 29 Juni silam. Santos yang ketika itu menangani timnas Yunani melakukan protes keras kepada wasit asal Australia, Ben Williams dan tindakan tidak sportif terhadap ofisial pertandingan, berbuntut larangan mendampingi timnya sebanyak delapan laga.

Meski harus menjalani larangan bermain, Santos yang sebelumnya berhasil menangani tiga tim besar Portugal yakni Benfica, Sporting Lisbon dan Porto, tetap dipilih untuk menggantikan Paulo Bento sebagai pelatih Portugal, awal pekan ini. Sanksi ini membuat Santos tidak akan mendampingi timnya selama kualifikasi Piala Eropa 2016.

Namun Santos masih punya peluang bila mengajukan banding ke pengadilan arbitrase untuk olahraga. "Komite banding FIFA sudah memutuskan untuk menolak banding Fernando Manuel Fernandes Da Costa Santos. Keputusan banding FIFA sudah diberitahu pihak terkait pada 24 September," bunyi pernyataan FIFA dilansir Soccerway, Kamis (25/9).
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1057 seconds (0.1#10.140)