Pekan Depan, Kemenpora Panggil Stakeholder Olahraga

Sabtu, 04 Oktober 2014 - 20:16 WIB
Pekan Depan, Kemenpora Panggil Stakeholder Olahraga
Pekan Depan, Kemenpora Panggil Stakeholder Olahraga
A A A
JAKARTA - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) siap memanggil stakeholder olahraga Indonesia guna membahas kegagalan atlet memenuhi target di Asian Games XVII di Incheon, Korea Selatan.

Hingga upacara penutupan Asian Games, kontingen Indonesia masih belum bergerak dari posisi ke-17 dengan perolehan empat emas, lima perak dan 11 perunggu. Dengan kata lain, target sembilan emas dan menembus 10 besar gagal diwujudkan putra-putri terbaik Tanah Air.

Sesmenpora Alfitra Salamm mengatakan keterpurukan Indonesia di ajang Asian Games ke-17 memang menyedihkan dan menjadi tanggung jawab bersama baik dari pemerintah, KONI, KOI dan pelaksanaan Program Indonesia Emas (PRIMA).

Yang menjadi perhatian Alfitra adalah masalah regenerasi. Dia berkata: "Menurut saya pembinaan dan regenerasi atlet kita masih kalah dengan negara-negara lain, mungkin persoalan itu yang harus kita benahi," katanya, yang sempat diisukan sebagai kandidat terkuat menduduki kursi Menpora seperti dikutip Kemenpora, Sabtu (4/10).

Sebagai bahan evaluasi ke depan, Alfitra sebagai wakil pemerintah mengatakan siap mengundang semua stakeholder olahraga di Indonesia untuk melakukan evaluasi bersama pada pekan depan.

"Insyaallah usai pelaksanaan Asian Games di Korsel ini kita akan melakukan evaluasi bersama. Kemungkinan nanti tanggal (8/10) nanti, kita akan mengundang semua komponen olahraga di Indonesia untuk mengevaluasi atas kegagalan Indonesia di Asian Games tahun ini," pungkasnya.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7064 seconds (0.1#10.140)