Klopp Minta FIFA dan CAF Tak Tutup Mata Soal Ebola

Jum'at, 17 Oktober 2014 - 13:55 WIB
Klopp Minta FIFA dan...
Klopp Minta FIFA dan CAF Tak Tutup Mata Soal Ebola
A A A
DORTMUND - Jurgen Klopp meminta FIFA dan Confederasi Sepakbola Afrika (CAF) tak tutup mata dengan ancaman virus ebola yang sedang merebak di beberapa kawasan negara Afrika.

Penyebaran virus ebola membuat penyelenggaraan Piala Afrika 2015 di Maroko terancam batal, setelah tuan rumah mengajukan rencana penundaan pesta sepakbola benua Afrika, yang akan digelar mulai 17 Januari hingga 8 Februari tahun depan.

Pembatalan ini telah disampaikan pemerintah Maroko dengan mengirim surat ke Konfederasi Sepakbola Afrika CAF pekan lalu. Namun, CAF justru menolak permintaan tersebut dan serangkaian laga kualifikasi tetap digelar.

Hal itu pun membuat pelatih Borussia Dortmund, Jurgen Klopp mengaku prihatin, terlebih FIFA dan CAF seakan tak menganggap virus tersebut sebagai sebuah ancaman sehingga membuat para pemain tampil dengan risiko tinggi.

“Saya tidak tahu apakah pemain memikirkan tentang ini (Ebola), tapi saya sangat memikirkannya,” ujar Klopp dilansir Goal, Jumat (17/10).

“Saya benar-benar tidak mengerti bagaimana Fifa atau siapa pun yang bertanggung jawab untuk itu bisa berasumsi bahwa segala sesuatu di perbatasan Afrika cukup aman, tidak ada orang terinfeksi ebola yang bisa bepergian ke negara lain. Bahkan di Eropa kami tidak bisa melakukan itu,” lanjutnya.

“Jika ada satu negara di Afrika yang memiliki perasaan tidak dapat menyelenggarakan kejuaraan dengan aman maka ini harus menjadi prioritas, bukan justru Piala Afrika. Anda harus memandang ini dengan serius dan tak boleh tutup mata.”
(wbs)
Berita Terkait
Pantai Gading Comeback...
Pantai Gading Comeback Sikat Nigeria, Juara Piala Afrika!
Hasil Senegal vs Burkina...
Hasil Senegal vs Burkina Faso: Lions of Teranga Lolos ke Final Piala Afrika 2021
Piala Afrika 2021: Kamerun...
Piala Afrika 2021: Kamerun vs Burkina Faso: Menang Adu Penalti, Kunci Peringkat 3
Hasil Piala Afrika 2021:...
Hasil Piala Afrika 2021: Pantai Gading Juara Grup usai Hajar Aljazair
Dikhawatirkan Gegar...
Dikhawatirkan Gegar Otak, Sadio Mane: Alhamdulillah Saya Baik-baik Saja
Jelang Perempat Final...
Jelang Perempat Final Piala Afrika 2021, Senegal Terancam Tak Diperkuat Sadio Mane
Berita Terkini
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
1 jam yang lalu
Juara WBO Brian Norman...
Juara WBO Brian Norman Jr dan Tantangan Jin yang Menakutkan dari Jepang
1 jam yang lalu
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
2 jam yang lalu
Perempat Final AFC Champions...
Perempat Final AFC Champions League Elite, Gwangju FC vs Al-Hilal: Live di iNews Pukul 23.30 WIB
3 jam yang lalu
MNCTV Tayangkan Semifinal...
MNCTV Tayangkan Semifinal Futsal Nation Cup 2025, Fafage Banua vs Cosmo JNE
4 jam yang lalu
Final Copa del Rey Barcelona...
Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid, Live di RCTI: Main Dini Hari!
4 jam yang lalu
Infografis
Kevin Diks Janjikan...
Kevin Diks Janjikan Darah dan Air Mata untuk Timnas Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved