Terancam Sanksi

Senin, 27 Oktober 2014 - 14:32 WIB
Terancam Sanksi
Terancam Sanksi
A A A
LONDON - Kekalahan 1-2 dari West Ham United, Sabtu (25/10), tidak hanya membuat Manchester City (Man City) tertinggal dari Chelsea. Tim berjuluk The Citizens itu juga terancam kehilangan penyerang andalannya, Sergio Aguero.

Tampil sebagai starter sejak awal pertandingan, Aguero memang mendapatkan beberapa kesempatan untuk mencetak gol, tapi tidak membuahkan hasil. Entah merasa frustrasi lantaran gagal mencetak gol, penyerang asal Argentina itu melakukan tekel keras terhadap gelandang West Ham Mark Noble pada pertengahan babak pertama.

Beruntung, Aguero tidak mendapatkan kartu merah karena kejadian tersebut luput dari penglihatan wasit Martin Atkinson. Namun, FA bisa meninjau rekaman pertandingan sehingga Aguero bisa saja terkena sanksi.

Jika terbukti bersalah, Aguero bakal mendapatkan sanksi tiga pertandingan. Terlebih, jika FA menjatuhkan sanksi pekan ini, pemain berusia 26 tahun itu akan absen saat Man City melakoni derby kontra Manchester United (MU) di Etihad Stadium, Minggu (2/11).

Tekel keras yang dilakukan Aguero mendapatkan reaksi dari Pelatih West Ham Sam Allardyce. Dia mengaku sangat kecewa karena Atkinson tidak menganggap hal itu sebagai sebuah pelanggaran. “Mark (Noble) mengeluhkan hal itu pada babak pertama. Itu tekel berbahaya dan wasit berada tepat dengan tempat kejadian,” kata Allardyce, dilansir Mirror .

Terancam kehilangan Aguero plus kekalahan dari West Ham rupanya meninggalkan kekecewaan dalam diri Pelatih Man City Manuel Pellegrini. Dia mengakui performa armadanya kurang bagus dan gagal memanfaatkan sejumlah peluang untuk mencetak gol.

“Pada babak pertama kami tidak bermain dengan intensitas yang cukup. Saya pikir mereka (West Ham) lelah pada babak kedua dan kami akan mampu mengalirkan bola dengan baik. Namun, kami tidak berhasil memanfaatkan peluang. Itu bukan karena penampilan buruk kami pada babak pertama. Itu lebih kepada intensitas permainan West Ham dan Anda harus memberikan mereka kredit,” paparnya.

Kekalahan dari West Ham melengkapi torehan buruk yang dialami The Citizens. Sebelumnya, pada penyisihan grup Liga Champions (21/10), Aguero dkk bermain 2-2 melawan CSKA Moskow, kendati sempat unggul dua gol pada babak pertama.

Khusus di Liga Primer, Man City kini tertinggal dari pemuncak klasemen sementara, Chelsea. Namun, kondisi ini tidak membuat Pellegrini panik. Juru taktik asal Cile itu optimistis dengan kualitas pemain yang dimilikinya. Dia yakin The Citizens akan terus menjadi salah satu kandidat terkuat peraih gelar Liga Primer musim 2014/2015.

“Kami baru memulai musim ini dan memiliki 87 poin tersisa untuk didapatkan. Semuanya masih terlalu dini. Kami akan terus berjuang karena tidak ada gelar yang dibagikan saat ini,” ujarnya.

Di kubu lawan, kemenangan 2-1 di Boleyn Ground membuat West Ham kukuh di peringkat 4 klasemen sementara dengan koleksi 16 poin. The Hammers terus menempel ketat Man City dengan selisih satu angka.

Alimansyah
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0675 seconds (0.1#10.140)