Diperkenalkan Sebelum AFF 2014

Minggu, 02 November 2014 - 13:21 WIB
Diperkenalkan Sebelum...
Diperkenalkan Sebelum AFF 2014
A A A
JAKARTA - Seragam baru, semangat baru. Kondisi itu kemungkinan dialami tim nasional Indonesia sebelum tampil di Piala AFF 2014, Vietnam-Singapura, 22 November- 20 Desember mendatang.

Tim Garuda, julukan Indonesia, bakal mendapatkan semangat tambahan karena akan mengenakan jersey baru. Seragam itu kemungkinan besar bakal dikenakan pertama kali ketika mereka melakoni uji coba dalam waktu dekat.

Yang jelas, seragam itu terdiri atas tiga warna meliputi merah, hijau, dan putih menjadi penghias jersey baru timnas Indonesia. Perbedaan paling menonjol terdapat di kerah baju ketika untuk pertama kali diperkenalkan ke publik melalui Firman Utina, Ahmad Bustomi, dan Ferdinand Sinaga sebagai model.

Jersey kandang memiliki potongan desain V-neck di bagian kerah, sedangkan kostum tandang memiliki fitur polo dengan kerah klasik. Seperti jersey sebelumnya material baju timnas saat ini berdasarkan gabungan bahan polyester daur ulang yang ramah lingkungan hampir 90%, sisanya digabung dengan bahan katun.

Ya, jersey baru ini pun kabarnya akan dikenakan untuk pertama kali pada dua uji coba terdekat timnas Indonesia. Indonesia akan menjamu Timor Leste, Selasa (11/11), kemudian beruji coba dengan mendatangkan timnas Suriah di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, empat hari berselang.

“Kami masih merencanakan dan kostum itu sudah bisa dikenakan saat timnas Indonesia melakoni uji coba. Kami berharap jersey baru ini bisa memberikan semangat baru bagi pemain yang nantinya berjuang membela negara,” ujar Nike Indonesia Country Marketing Manager Nino Priambodo.

Decky irawan jasri
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6581 seconds (0.1#10.140)