Singgasana Djokovic Tak Tergoyahkan

Senin, 03 November 2014 - 10:03 WIB
Singgasana Djokovic...
Singgasana Djokovic Tak Tergoyahkan
A A A
PARIS - Singgasana Novak Djokovic sebagai raja tenis dunia tak tergoyahkan. Setidaknya sampai akhir tahun ini petenis Serbia itu masih mantab di puncak peringkat usai meraih gelar Paris Masters 2014.

Djokovic yang baru kali ini tampil usai menjadi seorang ayah itu tanpa mengalami kesulitan berlaga di final yang berakhir, Senin (3/11) dinihari. Kemenangan atas Milos Raonic 6-2, 6-3 ini pun menegaskan dirinya belum kehilangan satu set pun saat berlaga di turnamen bergengsi itu.

"Saya telah memainkan pertandingan terbaik dari seluruh pekan di hari ini seperti yang saya butuhkan," ujar petenis yang pernah mengangkat trofi Prancis Terbuka dalam jumpa pers yang dilansir reuters.

Buat Djokovic ini adalah kemenangan ke-600 sepanjang karirnya dan mencatat sebagai petenis tak terkalahan di lapangan tertutup dalam 27 pertandingan dan memberikannya 20 gelar seri Masters. Sementara buat Raonic kekalahan ini tidak mempengaruhi penampilannya di Final ATP. Kedua petenis dipastikan akan tampil di London mulai 9 November ini di mana Djokovic difavoritkan sebagai juara.

"Saya melihat sekarang lebih baik dibandingkan sepekan lalu. Hal inilah yang membantu saya memenangkan gelar di Paris. Saya bermain bagus dan merasa baik bermain di lapangan tertutup," imbuh ayah satu anak ini.

Banyak yang meramalkan, jika penampilan Djokovic di Paris bisa dipertahankan di London, tidak ada keraguan dirinya bakal meraih sukses. Bukan itu saja, Djokovic juga berpeluang sebagai pemuncak petenis nomor satu dunia untuk kali ketiga.

Penampilan ciamik Djokovic juga diakui Raonic yang selama ini dikenal memiliki servis keras itu. "Dia mampu meredam servis keras saya. Bahkan saya membuka pertahanannya di sisi backhandpnya. Dia bisa bergerak sangat baik. Dia selalu melakukannya dengan dua tangan," ungkap petenis asal Kanada itu.
(bbk)
Berita Terkait
Ambisi Nadal Raih Tropi...
Ambisi Nadal Raih Tropi di Paris Masters
Trofi Paris Masters...
Trofi Paris Masters Jadi Modal Medvedev di Ajang ATP Finals
Gagal di Paris Masters,...
Gagal di Paris Masters, Nadal Tatap ATP Finals
Djokovic dan Anaknya...
Djokovic dan Anaknya Rayakan Rekor Masters dan 7 Tahun No 1 Dunia
Mundur dari Paris Masters,...
Mundur dari Paris Masters, Djokovic Lebih Pilih Wina dan ATP Finals
Kondisi Tidak Fit, Viktor...
Kondisi Tidak Fit, Viktor Axelsen Absen di Indonesia Masters 2023
Berita Terkini
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
16 menit yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
1 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
1 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
2 jam yang lalu
Siapa Petinju Terbaik...
Siapa Petinju Terbaik di Tahun 1920-an?
3 jam yang lalu
Nova Arianto Bangga...
Nova Arianto Bangga Berproses dengan Timnas Indonesia U-17
4 jam yang lalu
Infografis
Negara-negara Arab Dikecam...
Negara-negara Arab Dikecam karena Tak Berani Melawan Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved