Menanti Messi Bikin Rekor Lagi

Sabtu, 08 November 2014 - 16:54 WIB
Menanti Messi Bikin...
Menanti Messi Bikin Rekor Lagi
A A A
ALMERIA - Rabu (5/11), Lionel Messi menyamai rekor Raul Gonzalez sebagai top skor sepanjang masa Liga Champions. Sabtu (8/11), publik menanti apakah penyerang berjuluk La Pulga itu mampu melampaui rekor Telmo Zarra sebagai top skor sepanjang masa La Liga.

Messi mencetak gol ke-70 dan 71 saat memborong gol kemenangan Barcelona atas Ajax Amsterdam 2-0 pada penyisihan grup Liga Champions di Amsterdam. Tak hanya membawa Barcelona lolos ke babak 16 besar dalam dua laga sisa, juga jumlah golnya menyamai Raul (71 gol).

Kini, Messi menatap rekor di La Liga. Dia hanya tertinggal satu gol dari Zarra yang mencatat 251 gol. Bomber asal Argentina itu sudah mengemas 250 gol di kompetisi yang hampir berusia 60 tahun itu. Rekor Zarra dibuat saat menjadi pemain Athletic Bilbao dan bertahan sejak 1955.

Peluang Messi mencatat sejarah sangat terbuka. Barcelona bertandang ke kandang Almeria, Stadion Juegos del Mediterraneo, malam ini pukul 22.00 WIB, pada pekan ke-11 La Liga.

Juegos del Mediterraneo bukan tempat yang angker bagi Messi. Pemain kelahiran Rosario, Argentina, 24 Juni 1987 itu sudah mencetak gol dalam tiga kunjungan terakhirnya ke stadion dengan kapasitas 21.350 penonton itu.

Menurut laman resmi Barcelona, gol yang dibuat Messi di Juegos del Mediterraneo pada tiga kunjungan terakhir sangat luar biasa. Pada musim 2009/2010 Messi mencetak dua gol saat Blaugrana bermain imbang 2-2. Lalu, mencetak hat-trick pada laga yang berakhir dengan skor 8-0 pada musim 2010/2011.

Almeria menghabiskan dua musim di Segunda (Divisi II) sebelum kembali ke La Liga musim lalu. Pada kunjungan terakhir, Messi mencetak gol sebelum mendapat cedera dan berakhir dengan kemenangan 2-0.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0699 seconds (0.1#10.140)