Kandidat Gol Terbaik 2014, Tak Ada Gol Messi atau Ronaldo
A
A
A
ZURICH - Para seniman gol seperti Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, Gareth Bale, Neymar, atau Luis Suarez luput menciptakan gol-gol indah di tahun 2014. Nama mereka pun tak terdaftar dalam kandidat 10 gol terbaik yang dikeluarkan FIFA , Kamis (13/11), yang berpotensi meraih trofi Puskas Award 2014.
Gol terbang striker Belanda Robin van Persie yang dicetak ke gawang Spanyol pada penyisihan grup Piala Dunia 2014, 13 Juni silam menjadi favorit peraih Puskas Award 2014, kendati harus bersaing dengan gol indah James Rodriguez saat membawa Kolombia menang 2-0 atas Uruguay pada babak 16 besar Piala Dunia 2014 di Estadio do Maracana, Rio de Janeiro, 28 Juni lalu.
Ada juga gol andalan Australia Tim Cahill yang dicetak ke gawang Belanda di Piala Dunia 2014, lalu Diego Costa saat membela Atletico Madrid melawan Getafe di La Liga. Atau striker Paris Saint-Gemain Zlatan Ibrahimovic yang merobek gawang Bastia di Ligue 1.
Untuk penghargaan Puskas Award, FIFA menyerahkan kepada pengunjung laman FIFA.com dan francefootball.fr dari seluruh dunia untuk memilih 10 kandidat yang sudah dipilih FIFA dan anggota Komite Sepak Bola.
Pemilihan dimulai sejak 12 November hingga 1 Desember. Dari 10 kandidat
akan dikerucutkan menjadi tiga terbaik. Pemenang akan diumumkan
bersamaan dengan pemilihan Ballon d’Or, 12 Januari 2015 di Kongresshaus
di Zurich.
FIFA Puskas Award dibuat untuk menghormati dan mengenang Ferenc Puskas, kapten dan bintang tim nasional Hungaria pada tahun 1950.
10 Kandidat Gol Terbaik
Tim Cahill, 18 Juni 2014, Australia vs Belanda, Piala Dunia 2014
Diego Costa, 23 Nov. 2013, Atletico Madrid vs Getafe, La Liga Spanyol
Marco Fabian, 5 Feb. 2014, Cruz Azul vs Puebla, Clausura Meksiko 2014
Zlatan Ibrahimovic, 19 Okt. 2013, PSG vs SC Bastia, Ligue 1 Prancis
Pajtim Kasami, 21 Okt. 2013, Crystal Palace vs Fulham, Liga Primer Inggris
Stephanie Roche, 20 Okt. 2013, Peamount United vs Wexford Youths, BEWNL Irlandia
James Rodriguez, 28 Juni 2014, Kolombia vs Uruguay, Piala Dunia 2014
Camilo Sanvezzo, 6 Okt. 2013, Vancouver Whitecaps vs Portland Timbers, MLS
Hisato Sato, 8 Maret 2014, Sanfrecce Hiroshima vs Kawasaki Frontale, J-League
Robin van Persie, 13 Juni 2014, Spanyol vs Belanda, Piala Dunia 2014
Gol terbang striker Belanda Robin van Persie yang dicetak ke gawang Spanyol pada penyisihan grup Piala Dunia 2014, 13 Juni silam menjadi favorit peraih Puskas Award 2014, kendati harus bersaing dengan gol indah James Rodriguez saat membawa Kolombia menang 2-0 atas Uruguay pada babak 16 besar Piala Dunia 2014 di Estadio do Maracana, Rio de Janeiro, 28 Juni lalu.
Ada juga gol andalan Australia Tim Cahill yang dicetak ke gawang Belanda di Piala Dunia 2014, lalu Diego Costa saat membela Atletico Madrid melawan Getafe di La Liga. Atau striker Paris Saint-Gemain Zlatan Ibrahimovic yang merobek gawang Bastia di Ligue 1.
Untuk penghargaan Puskas Award, FIFA menyerahkan kepada pengunjung laman FIFA.com dan francefootball.fr dari seluruh dunia untuk memilih 10 kandidat yang sudah dipilih FIFA dan anggota Komite Sepak Bola.
Pemilihan dimulai sejak 12 November hingga 1 Desember. Dari 10 kandidat
akan dikerucutkan menjadi tiga terbaik. Pemenang akan diumumkan
bersamaan dengan pemilihan Ballon d’Or, 12 Januari 2015 di Kongresshaus
di Zurich.
FIFA Puskas Award dibuat untuk menghormati dan mengenang Ferenc Puskas, kapten dan bintang tim nasional Hungaria pada tahun 1950.
10 Kandidat Gol Terbaik
Tim Cahill, 18 Juni 2014, Australia vs Belanda, Piala Dunia 2014
Diego Costa, 23 Nov. 2013, Atletico Madrid vs Getafe, La Liga Spanyol
Marco Fabian, 5 Feb. 2014, Cruz Azul vs Puebla, Clausura Meksiko 2014
Zlatan Ibrahimovic, 19 Okt. 2013, PSG vs SC Bastia, Ligue 1 Prancis
Pajtim Kasami, 21 Okt. 2013, Crystal Palace vs Fulham, Liga Primer Inggris
Stephanie Roche, 20 Okt. 2013, Peamount United vs Wexford Youths, BEWNL Irlandia
James Rodriguez, 28 Juni 2014, Kolombia vs Uruguay, Piala Dunia 2014
Camilo Sanvezzo, 6 Okt. 2013, Vancouver Whitecaps vs Portland Timbers, MLS
Hisato Sato, 8 Maret 2014, Sanfrecce Hiroshima vs Kawasaki Frontale, J-League
Robin van Persie, 13 Juni 2014, Spanyol vs Belanda, Piala Dunia 2014
(sha)