Manajer Klitschko Berburu Lawan Berikutnya

Senin, 17 November 2014 - 05:49 WIB
Manajer Klitschko Berburu...
Manajer Klitschko Berburu Lawan Berikutnya
A A A
HAMBURG - Manajer Wladimir Klitschko, Bernd Boente langsung mengalihkan fokusnya pada penampilan berikutnya sang juara dunia tinju kelas berat IBF/IBO/WBO/WBA Super itu, setelah merobohkan penantang gelar wajib IBF, Kubrat Pulev di ronde kelima di Hamburg, Minggu (16/11) WIB.

Setelah Klitschko menganvaskan petinju yang sebelumnya tak terkalahkan itu, Boente pun membahas kemungkinan pilihan lawan untuk pertarungan berikutnya, yang kemungkinan terjadi pada Maret atau April tahun depan.

Lawan-lawan yang masuk dalam daftar Klitschko adalah pemenang duel antara juara WBC Bermane Stiverne versus Deontay Wilder, lalu petinju belum terkalahkan Bryant Jennings, serta pemenang duel ulang Dereck Chisora kontra Tyson Fury. Sementara, nama Shannon Briggs tidak masuk dalam daftar.

"Para calon yang kemungkinan lawan Wladimir -Bryant Jennings dan pemenang pertarungan antara juara WBC Bermane Stiverne dari Kanada dengan Deontay Wilder dari Amerika Serikat. Itu adalah tujuan utama kami, membawa kembali sabuk WBC ke keluarga Klitschko," jelas Boente kepada Sportbox.

"Namun, sejauh ini tidak ada yang tahu kapan tepatnya Stiverne dan Wilder akan bertarung. Laga itu sementara (ditargetkan) terjadi Januari atau Februari. Namun, kami tidak bisa terikat dengan tanggal tersebut, dan perjuangan berikutnya Wladimir bisa berlangsung Maret atau April. Tidak di Amerika Serikat, (tapi) di Jerman."

Boente juga mengungkapkan bahwa pihaknya tidak bisa mengecualikan pertarungan dengan pemenang laga Fury versus Chisora. "Itu bisa berlangsung di Jerman atau Inggris," kata dia.

"Saat ini, kami tidak mempertimbangkan kemungkinan pertarungan dengan Shannon Briggs, meskipun di masa depan saya tidak bisa sepenuhnya menghilangkan namanya," pungkas Boente.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7355 seconds (0.1#10.140)