Saatnya Belanja

Jum'at, 02 Januari 2015 - 09:53 WIB
Saatnya Belanja
Saatnya Belanja
A A A
LIVERPOOL - Bursa transfer musim dingin sudah dimulai. Sejumlah klub Liga Primer, termasuk Liverpool, mulai bergerak untuk merekrut amunisi baru. Konon, The Reds berniat memboyong empat pemain sekaligus.

Kampanye Liverpool pada periode ini jauh dari memuaskan. Hampir jadi juara pada musim lalu, pasukan Brendan Rodgers saat ini terdampar di posisi 8 klasemen sementara Liga Primer.

Tertinggal lima angka dari jajaran 4 besar, Steven Gerrard dkk wajib menggalang kekuatan agar bisa tampil di Liga Champions musim depan. Rodgers boleh saja menyatakan tidak akan berbelanja setelah musim panas lalu merogoh sekitar 120 juta pounds. Dia menilai, pemain anyarnya mulai beradaptasi dengan karakter Liverpool. Karena itu, dia menegaskan tidak perlu penambahan lagi.

“Tidak akan ada aktivitas signifikan (pada bursa transfer). Kami sudah membeli banyak pemain pada musim panas lalu. Tugas saya adalah melatih pemain dan memaksimalkan potensi mereka. Saya tidak ingin ada penumpukan pemain,” tutur Rodgers, dilansir Independent .

Meski begitu, sejumlah media lokal tetap meyakini Liverpool bakal memboyong wajah baru ke Anfield. Cukup banyak anggotanya yang cedera atau performanya mengecewakan. Sedikitnya ada tujuh orang yang masih dirawat, di antaranya kiper Brad Jones, bek Glen Johnson dan Jon Flanagan, penyerang Daniel Sturridge. Jones digerogoti cedera panggul dan tidak diketahui kapan akan pulih.

Situasi serupa dialami Flanagan lantaran lututnya terluka. Johnson baru bisa merumput paling cepat Sabtu (17/1) akibat gangguan pangkal paha. Sturridge masih absen hingga akhir Januari untuk memulihkan masalah paha. Kondisi ini diperparah belum stabilnya kinerja Mario Balotelli.

Atas dasar itu, Liverpool dipercaya minimal akan merekrut 1 kiper, 1 bek, 1 gelandang, dan 1 penyerang. Alhasil, beberapa nama kini dikaitkan dengan klub asal Merseyside tersebut. Sebut saja Petr Cech (Chelsea), Sergio Romero (Sampdoria), dan Fabio Coentrao (Real Madrid). Kemudian, ada Karim Benzema (Real Madrid) dan Xherdan Shaqiri (Bayern Muenchen).

Kiper tenar Guillermo Ochoa (Malaga) dan John Ruddy (Norwich City) ikut dihubungkan dengan Liverpool. Duo Aston Villa Ron Vlaar dan Fabian Delph, kemudian Saido Berahino (West Bromwich Albion), Jackson Martinez (Porto), dan Ezequiel Lavezzi (Paris Saint-Germain) juga diyakini masuk radar Liverpool.

“Perlu waktu bagi pemain baru untuk beradaptasi. Sayangnya, pada era modern ini mereka langsung dinilai setelah tampil satu atau dua kali. Bila mengingat masa lalu, ini tidak pernah terjadi,” tutur Rodgers. Di antara daftar pemain itu, Cech dan Coentrao yang paling berpeluang bergabung. Cech sudah kehilangan tempat di Stamford Bridge lantaran disisihkan Thibaut Courtois. Coentrao kabarnya akan dilepas Madrid.

Untuk penyerang, Berahino, yang sepertinya dapat dibeli tanpa hambatan. Berita bagusnya, Rodgers punya cukup waktu untuk menentukan pilihan. Pasalnya, khusus di Inggris, bursa musim dingin baru ditutup pada Jumat (2/1). Itu lantaran akhir Januari dan awal Februari jatuh saat libur. Artinya masih ada sekitar 30 hari guna mengaudisi calon yang ada.

M mirza
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0870 seconds (0.1#10.140)