Brisbane Ajang Promosi Album Justice Crew
A
A
A
BRISBANE - Brisbane Internasional bukan hanya mampu menghipnotis petenis dunia saja, boy band asal Australia Justice Crew tertarik mempromosikan album mereka di turnamen pemanasan jelang Grand Slam Australia Terbuka.
Grup yang berhasil memenangkan ajang Australia Got Talent itu akan berada di Brisbane dengan penampilan yang berbeda. Personel yang beranggotakan enam orang itu masing-masing mengenakan karakter Nickelodeon, SpongeBob, dan Ninja Turtles di Pat Rafter Arena, dimana tempat pertandingan Roger Federer dan petenis lainnya bakal bertanding.
"Kami memulai tur untuk album kami beberapa minggu lalu, jadi ada rencana besar ke depan. Kami pernah ke Brisbane beberapa kali dan melakukan perjalanan tur kami di sana awal tahun ini. Sehingga kami sedang bersiap-siap untuk berada di sana bulan ini (Januari) atau tepat di Pat Rafter Arena," jelas Merciadez, salah satu personel Justice Crew seperti dikutip situs resmi Brisbane, Minggu (4/1/2015).
Kedatangan mereka di Brisbane bertepatan dengan hari anak tenis dunia yang diselenggarakan setiap tahun di Australia. Dan, penampilan spektakuler mereka akan berlangsung di Pat Rafter Arena pada hari ini atau tepat pertandingan pertama berlangsung.
"Kami akan berada di sana dengan karakter Nickelodeon - SpongeBob dan Ninja Turtles. Ini harus menjadi sesuatu yang menyenangkan," sambungnya.
Beberapa kegiatan lain yang ditawarkan di Hari Tennis Suncorp Anak itu meliputi sesi tanda tangan petenis top dunia dan masih banyak lagi kejutan lain yang sudah dipersiapkan pihak penyelenggara.
Grup yang berhasil memenangkan ajang Australia Got Talent itu akan berada di Brisbane dengan penampilan yang berbeda. Personel yang beranggotakan enam orang itu masing-masing mengenakan karakter Nickelodeon, SpongeBob, dan Ninja Turtles di Pat Rafter Arena, dimana tempat pertandingan Roger Federer dan petenis lainnya bakal bertanding.
"Kami memulai tur untuk album kami beberapa minggu lalu, jadi ada rencana besar ke depan. Kami pernah ke Brisbane beberapa kali dan melakukan perjalanan tur kami di sana awal tahun ini. Sehingga kami sedang bersiap-siap untuk berada di sana bulan ini (Januari) atau tepat di Pat Rafter Arena," jelas Merciadez, salah satu personel Justice Crew seperti dikutip situs resmi Brisbane, Minggu (4/1/2015).
Kedatangan mereka di Brisbane bertepatan dengan hari anak tenis dunia yang diselenggarakan setiap tahun di Australia. Dan, penampilan spektakuler mereka akan berlangsung di Pat Rafter Arena pada hari ini atau tepat pertandingan pertama berlangsung.
"Kami akan berada di sana dengan karakter Nickelodeon - SpongeBob dan Ninja Turtles. Ini harus menjadi sesuatu yang menyenangkan," sambungnya.
Beberapa kegiatan lain yang ditawarkan di Hari Tennis Suncorp Anak itu meliputi sesi tanda tangan petenis top dunia dan masih banyak lagi kejutan lain yang sudah dipersiapkan pihak penyelenggara.
(bbk)