Harmonisasi BBC Terusik

Rabu, 07 Januari 2015 - 11:15 WIB
Harmonisasi BBC Terusik
Harmonisasi BBC Terusik
A A A
MADRID - Gareth Bale harus meredam sifat egois agar trio BBC Real Madrid dapat kembali bersinar pada legpertama babak 16 besar Copa del Rey dini hari nanti.

Posisi Bale tengah disorot seusai penampilan pada jornada 16 Primera Liga kontra Valencia, Minggu (11/1). Dalam kedudukan 1-1, dia memaksa menciptakan gol saat berhadapan dengan kiper Diego Alves. Padahal, saat itu posisi Karim Benzema sedang bebas. Bale dianggap terlalu mengedepankan kepentingan pribadi. Padahal, jika mengumpan, Benzema dengan mudah menceploskan bola ke gawang danLos Blancoskembali memimpin.

Alih-alih demikian, Madrid tumbang 1-2 dan gagal memperlebar jarak dari para rival di klasemen. Benzema dan Cristiano Ronaldo dikabarkan sangat kecewa melihat ulah Bale. Marcamelaporkan, kedua bintang itu menggugat Bale di kamar ganti selepas pertandingan. Pelatih Carlo Ancelotti turut bertindak. Nakhoda berkebangsaan Italia tersebut menarik Bale dan memasukkan Jese Rodriguez.

Bale sadar dengan kesalahannya. Namun, dia percaya dapat membalikkan kritik asalkan tampil cemerlang melawan Atletico. Bale hanya menciptakan satu gol pada enam pertemuan. Tapi, gol tersebut hadir pada momen terpenting, yakni final Liga Champions 2013/2014. Sejak Bale mendarat di Santiago Bernabeu musim panas 2013, trio BBC menjadi kekuatan utama Los Blancos.

Musim lalu ketiganya mencetak 97 gol, sekitar 60% produktivitas Madrid sepanjang kampanye. Sumbangsih trisula tersebut tetap signifikan pada musim 2014/2015. Mereka menyumbang 58 (64%) dari gol Madrid.

Harley ikhsan
(ars)
Berita Terkait
Indonesia Juara Piala...
Indonesia Juara Piala Dunia Football Manager 2024 usai Bekuk Jerman di Final
Presiden Jokowi Luncurkan...
Presiden Jokowi Luncurkan Papua Football Academy
Download Football Manager...
Download Football Manager Gratis! Begini Caranya
Messi Tops The World’s...
Messi Tops The World’s Richest Football Player List
Barati Grassroot Football...
Barati Grassroot Football Fest Jaring Talenta Muda Pesepakbola
Gorontalo Siap Menggelar...
Gorontalo Siap Menggelar Kejuaraan Asia Mini Football
Berita Terkini
Belum Setahun Sudah...
Belum Setahun Sudah 3 Kali Ganti Pelatih, Begini Kata Jonatan Christie
2 jam yang lalu
Hasil Piala Asia U-17...
Hasil Piala Asia U-17 2025: Drama Adu Penalti, Arab Saudi U-17 Kalahkan Korea Selatan U-17
4 jam yang lalu
Indonesia Resmi Jadi...
Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
7 jam yang lalu
Indonesia Jadi Tuan...
Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025?
9 jam yang lalu
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Semifinal Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi vs Korea Selatan, Uzbekistan vs Korea Utara
9 jam yang lalu
Nonton Tenis ATP Barcelona...
Nonton Tenis ATP Barcelona Open 2025! Streaming di VISION+
10 jam yang lalu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved