Federer Tantang Hewitt di Atas Speed Boat
A
A
A
SYDNEY - Petenis Rodger Federer dan Lleyton Hewitt melakukan aksi menegangkan saat beradu pukulan tenis dari atas speed boat (perahu motor) berbeda yang melaju dengan kecepatan tinggi. Aksi menguji keseimbangan dilakukan usai Federer memenangkan laga ke-1000.
Federer dan Hewitt punya cara unik menghabiskan sore di Pelabuhan Sydney, Senin (12/1/2015). Setelah mengalahkan Milos Raonic di turnamen Brisbane International, petenis unggulan teratas asal Swiss itu melakukan menguji kelincahan dan akurasi pukulan dari atas speed boat.
Mengenakan kaus berwarna biru, Federer menggenggam bola dan mengayun pukulan kearah Hewitt sambil terhuyung-huyung menjaga keseimbangan di atas speed boat yang melaju cepat. Sementara Hewit yang menumpang speed boat berbeda, berusaha mengembalikan bola hasil pukulan Federer yang berdiri dengan jarak sekitar 20 meter.
Aksi saling mengembalikan bola layaknya pertandingan tenis di lapangan, keduanya lakukan berkali-kali dari atas speed boat yang bergerak. Tak jarang bola yang gagal dikembalikan itu terempas ke permukaan air laut, tapi kedua petenis dunia itu terlihat menikmati aksi masing-masing.
Federer dan Hewitt punya cara unik menghabiskan sore di Pelabuhan Sydney, Senin (12/1/2015). Setelah mengalahkan Milos Raonic di turnamen Brisbane International, petenis unggulan teratas asal Swiss itu melakukan menguji kelincahan dan akurasi pukulan dari atas speed boat.
Mengenakan kaus berwarna biru, Federer menggenggam bola dan mengayun pukulan kearah Hewitt sambil terhuyung-huyung menjaga keseimbangan di atas speed boat yang melaju cepat. Sementara Hewit yang menumpang speed boat berbeda, berusaha mengembalikan bola hasil pukulan Federer yang berdiri dengan jarak sekitar 20 meter.
Aksi saling mengembalikan bola layaknya pertandingan tenis di lapangan, keduanya lakukan berkali-kali dari atas speed boat yang bergerak. Tak jarang bola yang gagal dikembalikan itu terempas ke permukaan air laut, tapi kedua petenis dunia itu terlihat menikmati aksi masing-masing.
(sha)