Gagal Menang, van Gaal Salahkan Wasit dan Lapangan
A
A
A
CAMBRIDGE - Pelatih Manchester United, Louis van Gaal mengaku kecewa berat dengan kinerja wasit dan kondisi lapangan yang dinilai buruk saat timnya melakoni laga tandang ke Stadion Abbey, markas Cambridge United dalam putaran empat Piala FA Cup, Sabtu (24/1/2015). Dalam laga tersebut tim besutannya harus puas dengan hasil imbang tanpa gol.
Van Gaal kecewa lantaran wasit Chris Foy yang memimpin laga bekerja tidak memuaskan, selain itu sang pelatih juga menganggap buruknya kualitas lapangan menjadi penyebab timnya gagal meraih hasil maksimal.
“Kualitas lapangan tidak terlalu bagus. Selain itu wasit juga. Setiap aspek dalam pertandingan tadi tidak menguntungkan kami. Silahkan Anda menilai sendiri kinerja wasit malam ini, saya tidak bisa melakukannya,” ujar van Gaal, dilansir Goal.
Hasil imbang ini tentu mengecewakan bagi skuat Setan Merah. United pun terpaksa harus menjalani laga ulang melawan Cambridge di Old Trafford.
Van Gaal kecewa lantaran wasit Chris Foy yang memimpin laga bekerja tidak memuaskan, selain itu sang pelatih juga menganggap buruknya kualitas lapangan menjadi penyebab timnya gagal meraih hasil maksimal.
“Kualitas lapangan tidak terlalu bagus. Selain itu wasit juga. Setiap aspek dalam pertandingan tadi tidak menguntungkan kami. Silahkan Anda menilai sendiri kinerja wasit malam ini, saya tidak bisa melakukannya,” ujar van Gaal, dilansir Goal.
Hasil imbang ini tentu mengecewakan bagi skuat Setan Merah. United pun terpaksa harus menjalani laga ulang melawan Cambridge di Old Trafford.
(bbk)