Carrick Puji Perlawanan Cambridge

Sabtu, 24 Januari 2015 - 11:42 WIB
Carrick Puji Perlawanan...
Carrick Puji Perlawanan Cambridge
A A A
CAMBRIDGE - Gelandang Manchester United, Michael Carrick mengaku terkejut dengan perlawanan yang ditunjukkan Cambridge United kala melawan timnya dalam babak keempat Piala FA, Sabtu dini hari tadi. Carrick menilai lawannya tersebut tampil baik dan cukup merepotkan.

Bermain di kandang sendiri, Cambridge tampil percaya diri menantang tim sekelas United. Bahkan mereka berhasil membuat skuat besutan Louis van Gaal, gagal membawa pulang tiga poin dan harus puas mengakhiri laga dengan skor kacamata.

“Laga tadi cukup sulit. United harus memberikan kredit kepada Cambridge. Mereka tampil bagus, sulit menembus ke dalam kotak penalti mereka, tentu itu membuat kami sangat kesulitan. Gaya menyerang mereka juga bagus, cukup merepotkan kami,” puji Carrick, dilansir Sportmole.

Selain memuji tim lawan, Carrick juga menilai kalau hasil imbang yang diraih timnya lantaran mereka bermain di bawah performa. Menurut pemain asal Inggris itu, United tak tampil maksimal dan harus menerima hasil akhir ini.

“Kami tidak tampil baik di babak pertama. Kami banyak melewatkan peluang, Tapi di babak kedua kami bermain jauh lebih baik. Hasil ini memang sungguh mengecewakan,” tambahnya.

Meski mengaku kecewa, namun Carrick cukup percaya diri timnya dapat bangkit meraih kemenangan di laga ulang yang bakal digelar di Old Trafford mendatang. United dan Cambridge harus melakoni laga tersebut guna menentukan tim mana yang akan melaju ke babak selanjutnya. “Tapi kami masih memiliki laga replay, laga di Old Trafforf nanti kami harus lebih baik.”tandasnya.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0617 seconds (0.1#10.140)