Tiga Pemain Asing PSM Gabung di Surabaya

Rabu, 04 Februari 2015 - 18:05 WIB
Tiga Pemain Asing PSM...
Tiga Pemain Asing PSM Gabung di Surabaya
A A A
MAKASSAR - Tiga pemain asing seleksi, yakni Nemanja Vucicevic, Bidari García De Cortázar Mejías, dan Victor Manuel Ormazábal bergabung dengan skuad PSM Makassar. Namun, ketiga pemain ini belum menjalani latihan bersama karena baru tiba di Surabaya.

Ketiga pemain ini harus menunjukkan kualitasnya sebelum disodorkan kontrak oleh tim kepelatihan.
Sejauh ini, pelatih Alfred Riedl masih menahan dua pemain impor, yakni Boman Irie Aime dan Silvio Escobar.

Official Manajemen PSM Makassar Muhammad Arfa mengatakan, memang untuk pemain asing sudah bergabung bersama tim sebelum menjalani seleksi. "Yang pertama itu Vucicevic, pemain ini sudah berada di Jakarta, dan segera bergabung bersama tim. Tapi, dia tidak bisa mengikuti latihan,"kata dia.

Direktur Teknik PSM Makassar Sumirlan juga mengatakan, memang untuk saat ini tiga pemain yang telah dijanjikan oleh agen pemain yakni Nelson Sanchez dan Onana Jules akan bergabung bersama Markus Haris Maulana dkk. "Mereka dari Jakarta dan langsung ke Surabaya,"kata dia saat dikonfirmasi.

Meski demikian, dirinya mengaku menyerahkan sepenuhnya kepada tim kepelatihan untuk melihat siapa pemain asing yang ditetapkan untuk memperkuat tim Juku Eja di kompetisi musim depan. Apalagi, pelatih kepala PSM Alfred Riedl membutuhkan legiun impor yang memiliki kualitas di atas rata-rata.

Sejauh ini, tim kepelatihan sudah menyeleksi sejumlah legiun asing untuk masuk di PSM. Hanya saja, belum ada yang bisa memenuhi kriteria yang dipatok oleh Alfred Riedl sebagai pelatih kepala. Bahkan pemain impor yang ada saat ini masih menunggu kepastian nasib mereka.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1307 seconds (0.1#10.140)