Sejarah 500

Selasa, 10 Februari 2015 - 10:24 WIB
Sejarah 500
Sejarah 500
A A A
BILBAO - Estadio San Mames menjadi tempat istimewa bagi Barcelona. Tim asal Katalan tersebut sukses menorehkan 500 kemenangan tandang di Primera Liga saat dini hari kemarin mengalahkan Athletic Bilbao 5-2.

Sejarah mencatat, 500 kemenangan tandang tersebut dihasilkan dalam 1.336 pertandingan. Valencia menjadi tim paling sering dikalahkan dengan 32 kali, diikuti Espanyol (29) dan Bilbao (23). Total, para punggawa El Barca telah menghasilkan 2.033 gol. Lionel Messi berada di urutan paling atas dengan 118 gol, disusul Cesar Rodriguez (68) dan Samuel Etoo (47). Rekor semakin sempurna karena kemenangan atas Bilbao memiliki makna ganda.

Kini, Barcelona hanya berjarak satu poin dengan Real Madrid. Satu gol yang disumbangkan Messi juga semakin mendekatkan diri dengan Cristiano Ronaldo di daftar paling atas top skor sementara. CR7 sejauh ini mengemas 28 gol, Messidona tertinggal empat gol.

“Saya merasa mendapat kehormatan besar memiliki pemain seperti Messi. Namun, seluruh anggota tim tetap layak mendapatkan kredit atas penampilan kami hari ini (dini hari kemarin),” kata Luis Enrique Martinez, seusai laga, dilansir Inside Spanish Football. Selain memuji Messi, Enrique juga mengaku puas dengan performa timnya secara keseluruhan.

Sang nakhoda menyebut El Barca bermain sangat baik sepanjang pertandingan dan mampu meredam tekanan-tekanan yang dilancarkan Bilbao. Tentang kebiasaan menurunkan komposisi pemain yang berbeda di setiap pertandingan, Enrique menegaskan akan tetap melakukan rotasi sesuai kebutuhan tim.

“Ini (rotasi) adalah sistem yang sudah diciptakan. Para pemain bukan mesin. Tidak ada jalan pintas untuk mencapai perubahan besar. Kami tentu ingin selalu memberikan kemampuan terbaik setiap saat. Namun, hal itu tidak mungkin selalu bisa terjadi,” papar mantan pemain tim nasional Spanyol itu. Sebaliknya bagi Bilbao, kekalahan 2-5 dari El Barca membuat klub asal Basque itu kembali tidak mampu melanjutkan tren kemenangan yang sebenarnya mulai didapatkan pekan lalu.

Selain itu, ini adalah kekalahan keempat Bilbao di San Mames dari lima pertandingan kandang Primera Liga terkini. Dari lima laga itu, mereka hanya satu kali bermain imbang. Menanggapi hasil buruk yang dialami Los Leones , Ernesto Valverde mengakui kualitas lawan. Meski kecewa, dia menyatakan tetap bangga karena para pemain telah berjuang keras sepanjang pertandingan.

Sang nakhoda menyebut kehadiran Messi menjadi faktor utama yang membedakan kualitas Bilbao dengan Barcelona di pertandingan dini hari kemarin. “Jika Anda mampu mengambil pelajaran, ini bukanlah permainan yang buruk. Skor akhir memang menunjukkan dominasi Barcelona. Mereka memiliki pemain hebat dan peluang yang lebih banyak untuk mencetak gol. Kami berusaha mengimbangi, tapi mereka terlalu kuat,” pungkas Valverde.

Alimansyah
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5885 seconds (0.1#10.140)