Sterling Buka Peluang Comeback di Anfield
A
A
A
LIVERPOOL - Raheem Sterling membuka peluang untuk kembali bermain saat timnya menjamu Besiktas dalam babak 32 besar Liga Europa di Anfield, Jumat (20/2) dini hari nanti WIB. Seperti diketahui sebelumnya pemain timnas Inggris itu sudah absen di dua laga terakhir The Reds, lantaran masih mengalami cedera kaki.
Namun dilansir Sportsmole, Kamis (19/2/2015) Sterling yang mulai kembali berlatih, kemarin diprediksi bisa diturunkan pelatih Brendan Rodgers, meski belum ada pengumuman resmi dari pihak klub. Kubu The Reds mengaku masih harus melihat kondisi Sterling hingga saat-saat terakhir.
Sterling mengalami cedera kaki saat tampil di partai Derby Merseyside menghadapi Everton di Goodison Park, awal Februari lalu. Rodgers sepertinya tak mau mengambil risiko dengan memaksakan Sterling turun bertanding pada dua laga terakhir. Namun ia berharap kondisi Sterling akan pulih 100 persen saat Liverpool menjalani leg pertama babak 32 besar Liga Europa menghadapi Besiktas.
Sementara saat kondisi Sterling belum pasti, Rodgers menegaskan tidak akan menurunkan sang kapten, Steven Gerrard karena cedera. Sementara Lazar Markovic akan absen karena akumulasi kartu merah yang diterimanya sehingga bakal jadi penonton selama empat pertandingan.
Namun dilansir Sportsmole, Kamis (19/2/2015) Sterling yang mulai kembali berlatih, kemarin diprediksi bisa diturunkan pelatih Brendan Rodgers, meski belum ada pengumuman resmi dari pihak klub. Kubu The Reds mengaku masih harus melihat kondisi Sterling hingga saat-saat terakhir.
Sterling mengalami cedera kaki saat tampil di partai Derby Merseyside menghadapi Everton di Goodison Park, awal Februari lalu. Rodgers sepertinya tak mau mengambil risiko dengan memaksakan Sterling turun bertanding pada dua laga terakhir. Namun ia berharap kondisi Sterling akan pulih 100 persen saat Liverpool menjalani leg pertama babak 32 besar Liga Europa menghadapi Besiktas.
Sementara saat kondisi Sterling belum pasti, Rodgers menegaskan tidak akan menurunkan sang kapten, Steven Gerrard karena cedera. Sementara Lazar Markovic akan absen karena akumulasi kartu merah yang diterimanya sehingga bakal jadi penonton selama empat pertandingan.
(akr)