Young siap tampil lawan Azzurri

Sabtu, 23 Juni 2012 - 11:19 WIB
Young siap tampil lawan...
Young siap tampil lawan Azzurri
A A A
Sindonews.com - Tim nasional Inggris mendapatkan kabar gembira jelang laga perempat final, tim berjuluk The Three Lions ini kemungkinan besar bisa menurunkan pemain sayap mereka Ashley Young kala menghadapi Italia di babak perempat final Piala Eropa 2012.

Young sendiri mengalami masalah kesehatan saat mengalahkan Ukraina 1-0 pada laga penutup penyisihan Grup D. Hal itu menimbulkan kekhawatiran di kubu Roy Hodgson. Gelandang serang Manchester United (MU) itu sempat diragukan tidak bisa tampil di Olympic Stadium, Senin (24 Juni 2012) mendatang. Tentunya menjadi kerugian besar bila Young tidak bisa tampil.

Hal ini karena kemampuannya sangat diperlukan untuk merusak pertahanan Gli Azzurri yang terkenal rapat. Apalagi, dia cukup paham dengan gaya permainan Wayne Rooney yang merupakan rekan setimnya bersama MU. Intinya, absennya Young bisa merusak ambisi Inggris melangkah ke semifinal Piala Eropa untuk pertama kalinya sejak edisi 1996.

Beruntung, kecemasan yang melanda Negeri Ratu Elizabeth II tidak berlarut-larut. Itu setelah adanya berita dari tim medis yang mengatakan kalau Young hampir pulih total. Membaiknya kondisi Young terlihat saat latihan. Meski hanya berdurasi 30 menit dan dilakukan di ruangan tertutup, pemain berusia 26 tahun itu dapat beraktivitas normal. Tidak ada indikasi negatif soal kesehatannya. Ini menumbuhkan asa Hodgson untuk dapat menurunkan kekuatan penuh kontra Italia.

“Seluruh pemain telah melakukan latihan, termasuk Ashley Young. Semuanya berjalan dengan baik. Hal itu berlaku pula pada pemain lain yang juga mengalami gangguan kesehatan,” demikian pernyataan FA, dikutip Daily Mail.

Meski begitu, Hodgson masih akan terus memantau penggawanya itu. “Sejauh ini, perkembangannya (Ashley Young) cukup menggembirakan. Dia sudah bisa beraktivitas secara normal. Saya percaya dia bisa bugar tepat waktu. Sebab, kami sangat memerlukannya,” ujar Hodgson.
(akr)
Berita Terkait
Lawan Polandia 1-1,...
Lawan Polandia 1-1, Inggris Tanpa Pergantian Pemain
Spanyol Jadi Tim Paling...
Spanyol Jadi Tim Paling Muda di Piala Eropa 2020
Pertama sejak 20 Tahun,...
Pertama sejak 20 Tahun, Timnas Inggris Bakal Kembali ke St James Park
Begini Investasi Masa...
Begini Investasi Masa Depan Tim Nasional Inggris
UEFA Nations League...
UEFA Nations League 2022/2023: Tak Menang 5 Laga Beruntun Inggris Terdegradasi ke Liga B
Timnas Inggris Tak Pernah...
Timnas Inggris Tak Pernah Kering Talenta
Berita Terkini
Misteri Keyakinan Alex...
Misteri Keyakinan Alex Pereira: Perjalanan Spiritual di Balik Oktagon, Benarkah Mualaf?
5 menit yang lalu
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
46 menit yang lalu
Ambisi Nova Arianto...
Ambisi Nova Arianto di Piala Dunia U-17 2025: Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos Fase Gugur!
1 jam yang lalu
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
2 jam yang lalu
Pamer Cincin Mewah,...
Pamer Cincin Mewah, Georgina Rodriguez dan Cristiano Ronaldo Sudah Halal?
2 jam yang lalu
Nova Arianto Belum Pikirkan...
Nova Arianto Belum Pikirkan SEA Games 2025, Fokus Total ke Piala Dunia U-17!
3 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Umumkan...
Amerika Serikat Umumkan Siap Perang dengan China!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved