Hammer Terkapar, Fury Tunggu Wladimir Klitschko
A
A
A
LONDON - Wladimir Klitschko bersiap menerima tantangan Tyson Fury setelah petinju kelas berat tak terkalahkan asal Inggris sukses mempertahankan gelar sabuk juara dunia WBO usai menang TKO di ronde kedelapan atas Christian Hammer. Fury menegaskan keinginannya untuk menantang juara dunia tinju kelas berat WBA Super/ IBF/WBO/IBO.
Pada pertarungan yang berlangsung di O2 Arena, Minggu (1/3/2015) WIB, Fury menyiksa Hammer sepanjang ronde. Meskipun hanya sekali terjatuh (kanvas) pada ronde kelima, tapi petinju asal Rumania itu akhirnya melemparkan handuk alias menyerah.
Kemenangan ini semakin memuluskan niatnya untuk menantang petinju Ukraina. "Saya siap untuk menantang dia Klitschko," tutur Fury, seusai pertandingan seperti dikutip Sky Sports.
Kesemparan Fury menantang Klitschko sedikit terbuka setelah manajer raja tinju kelas berat, Bonte menegaskan kliennya bakal menghadapi Fury lebih dulu usai melawan Bryant Jennings.
"Dalam dunia yang sempurna, jika semuanya berjalan sesuai rencana pada 25 April, kami senang bisa melawan Tyson Fury baru kemudian Deontay Wilder. Ini juga bisa sebaliknya, tapi itu yang kita dengar dari Al Haymon (manajer Wilder) bahwa mereka sedang mencari lawan baru pada akhir tahun ini atau mungkin tahun depan melawan Wladimir," ungkap Bonte, bulan lalu.
Klitschko dijadwalkan bakal meladeni petinju Amerika Serikat belum terkalahkan, Bryant Jennings pada 25 April mendatang.
Pada pertarungan yang berlangsung di O2 Arena, Minggu (1/3/2015) WIB, Fury menyiksa Hammer sepanjang ronde. Meskipun hanya sekali terjatuh (kanvas) pada ronde kelima, tapi petinju asal Rumania itu akhirnya melemparkan handuk alias menyerah.
Kemenangan ini semakin memuluskan niatnya untuk menantang petinju Ukraina. "Saya siap untuk menantang dia Klitschko," tutur Fury, seusai pertandingan seperti dikutip Sky Sports.
Kesemparan Fury menantang Klitschko sedikit terbuka setelah manajer raja tinju kelas berat, Bonte menegaskan kliennya bakal menghadapi Fury lebih dulu usai melawan Bryant Jennings.
"Dalam dunia yang sempurna, jika semuanya berjalan sesuai rencana pada 25 April, kami senang bisa melawan Tyson Fury baru kemudian Deontay Wilder. Ini juga bisa sebaliknya, tapi itu yang kita dengar dari Al Haymon (manajer Wilder) bahwa mereka sedang mencari lawan baru pada akhir tahun ini atau mungkin tahun depan melawan Wladimir," ungkap Bonte, bulan lalu.
Klitschko dijadwalkan bakal meladeni petinju Amerika Serikat belum terkalahkan, Bryant Jennings pada 25 April mendatang.
(akr)