Jabar Gagal Pertahankan Gelar Juara Karate Piala Kapolri 2015

Senin, 02 Maret 2015 - 13:39 WIB
Jabar Gagal Pertahankan...
Jabar Gagal Pertahankan Gelar Juara Karate Piala Kapolri 2015
A A A
BANDUNG - Tim karate Jawa Barat gagal mempertahankan gelar juara umum pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate Inkanas Piala Kapolri VI/2015 Minggu (1/3) malam. Sampai laga terakhir pukul 23.00 WIB itu Jabar harus puas menempati posisi dua dengan raihan 13 emas, 17 perak dan 23 perunggu.

Sementara itu sang jawara, Sumatera Utara (Sumut) berhasil mengumpulkan 14 emas, 10 perak dan 14 peruggu. Dan di posisi ketiga ditempati DKI Jakarta dengan raihan 12 emas, satu perak dan delapan perunggu.

Sumut berhasil menjuarai Kejurnas karena unggul didua kategori, yaitu kadet dan junior. Kategori Kadet, Sumut menjadi peraih medali emas terbanyak dengan raihan empat emas, empat perak dan 1 perunggu. Begitupun di kategori junior dengan raihan tujuh emas dan satu perunggu. Sedangkan, Jabar berjaya di kategori senior dengan raihan lima emas, tiga perak dan tiga perunggu.

Pelatih Jabar, Yedih Lesmana mengakui bahwa target medali emas di beberapa nomor terutama kategori kadet dan junior hasilnya tidak memuaskan. "Hasilnya keblok memang, seperti nomor Under 21 kumite -55 kg putri atas nama Jihan Fitrian yang sebelumnya kita targetkan meraih medali emas tapi gagal," ujarnya.

Melihat hasil tersebut, Yedih menuturkan akan mengevaluasi kekurangan yang ada. Sehingga di event selanjutnya, terutama menjelang PON 2016 Jabar bisa kembali berjaya. Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana sekaligus Dewan Guru Inkanas, Ellong Tjandra mengaku, hasil akhir pada gelaran kejurnas kali ini menjadi kejutan bagi dirinya.

Bagaimana tidak, tim karate Jabar yang biasanya keluar sebagai juara umum harus puas digeser Sumut. Sehingga itu menandakan, berkembangnya pembinaan yang dilakukan. "Banyak muncul atlet-atlet baru yang cukup berpotensi. Tidak hanya dari lima provinsi yang selama ini menjadi kekuatan Inkanas seperti Jabar, Sulsel, DKI Jakarta, Sumut dan Jatim. Termasuk keberhasilan Sumut merebut titel juara umum pada kejurnas kali ini,"pungkasnya.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6999 seconds (0.1#10.140)