Cetak Enam Gol, Jadikan Pique Bek Paling Berbahaya

Senin, 09 Maret 2015 - 17:06 WIB
Cetak Enam Gol, Jadikan...
Cetak Enam Gol, Jadikan Pique Bek Paling Berbahaya
A A A
BARCELONA - Posisi bek tengah tidak menjadi halangan buat Gerard Pique menyalurkan hobinya merobek gawang lawan sepanjang musim ini, baik di ajang Liga Spanyol maupun Eropa. Terbukti enam gol Pique, termasuk yang terbaru kala Barcelona melumat Rayo Vallecano menjadikannya sebagai bek paling berbahaya buat penjaga gawang lawan musim ini.

Golnya ke gawang Vallecano, jadi pencapaian terbaik mantan pemain bertahan Manchester United itu dalam urusan mencetak di satu musim. Raihan enam gol pemain bernomor punggung tiga itu, juga menjadikan Pique sebagai pemain kelima tersubur dalam skuat besutan Luis Enrique.

(Baca Juga: Pesta Setengah Lusin Gol, Barca Kudeta Madrid)

Tiga gol yang dicetak Pique diantaranya berasal dari situasi sepak pojok dan tendangan bebas. Tidak hanya piawai dalam mencetak gol, Pique juag jadi sosok sentral dalam pertahanan skuat Catalan musim ini. Buktinya dari 28 pertandingan musim ini, Pique 27 tampil starter dan hanya sekali sebagai pemain pengganti.

Tidak ketinggalan Pique juga menyumbang satu assists di musim 2014-2015 ini, namun meski menunjukkan performa apik. Pemain kelahiran 2-2-1987 itu mengaku belum mengeluarkan kemampuan terbaiknya. "Mencetak gol tidak berarti saya tengah menjalani musim terbaik. Namun itu berarti saya dalam kondisi fit. Kinerja kolektif dari tim telah banyak membantu saya," tutur Pique.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0852 seconds (0.1#10.140)