Atletico Madrid Batal Kudeta Valencia

Minggu, 15 Maret 2015 - 01:17 WIB
Atletico Madrid Batal...
Atletico Madrid Batal Kudeta Valencia
A A A
CORNELLA DE LLOBREGAT - Tak ada gol yang tercipta di pertandingan Espanyol kontra Atletico Madrid. Dalam pertandingan lanjutan Liga Spanyol yang berlangsung di Stadion Cornella De Llobregat, Minggu (15/3/2015), kedua tim hanya bermain 0-0.

Dengan hasil ini Atletico Madrid gagal menggeser Valencia dari peringkat ketiga di klasemen sementara Liga Spanyol. Tim polesan Diego Simeone saat ini meraih 56 poin atau terpaut satu poin tim Kelelawar - julukan - Valencia. Sedang Espanyol, berada di urutan kedelapan dengan raihan 33 poin.

Jalannya pertandingan

Sepuluh menit awal tensi pertandingan kurang begitu menarik. Kedua tim nampaknya masih mencoba untuk mencari celah kesalahan pemain bertahan lawan masing-masing.

Pada menit ke-15, tuan rumah mulai mengancam lewat kaki Garcia. Sayang, sepakannya masih belum menemui sasaran, dan kedudukan pun masih imbang 0-0.

Pada menit ke-24, Griezmann mencoba untuk mengancam gawang Espanyol. Namun upayanya memancing barisan pertahanan lawan masih gagal setelah umpan silangnya kepada Miranda masih belum menemukan hasil. Sesaat pertandingan interval pertama usai, tim tamu harus bermain dengan sepuluh pemain setelah Miranda diusir wasit.

Memasuki babak kedua, situasi tidak berubah. Atletico yang kehilangan satu pemain ternyata masih mampu tampil menekan. Namun mereka kerap gagal memaksimalkan peluang.

Situasi serupa juga dirasakan Espanyol. Kendati diuntungkan dengan jumlah pemain serta tampil di depan pendukungnya, namun anak asuh Sergio Gonzalez gagal memberikan kemenangan.

Berikut susunan pemain

Espanyol (4-4-2) Francisco Casilla, Hector Moreno, Alvaro Gonzalez Soberon, Anaitz Zabala Arbilla, Ruben Duarte, Victor Sanchez Mata, Abraham Gonzalez, Javi Lopez, Lucas Vazquez, Sergio Garcia, Felipe Caicedo

Pelatih: Sergio Gonzalez

Atletico Madrid (4-4-2) Miguel Angel Moya, Diego Godin, Jesus Gamez, Juanfran, Miranda, Tiago, Koke, Raul Garcia, Gabi, Antoine Griezmann, Fernando Torres

Pelatih:Diego Simeone
(bbk)
Berita Terkait
Real Madrid Kembali...
Real Madrid Kembali ke Santiago Bernabeu saat Menjamu Celta Vigo Pekan Ini
Griezmann Pilih Nomor...
Griezmann Pilih Nomor 8 Karena Kobe Bryant
Benzema Cedera, Luka...
Benzema Cedera, Luka Jovic Tebar Pesona di Laga Real Madrid vs Real Sociedad
Peta Aneh Klasemen Liga...
Peta Aneh Klasemen Liga Spanyol dan Liga Italia
Bekuk Vallecano, Real...
Bekuk Vallecano, Real Madrid Kuasai Puncak Klasemen Liga Spanyol
Presiden LaLiga Spanyol...
Presiden LaLiga Spanyol Ngotot Fans Bisa Datang ke Stadion
Berita Terkini
Kenapa Islam Makhachev...
Kenapa Islam Makhachev Menolak Duel Lawan Ilia Topuria, Takut Kalah?
52 menit yang lalu
7 Petarung UFC Aktif...
7 Petarung UFC Aktif yang Tak Terkalahkan, Salah Satunya Usman Nurmagomedov
1 jam yang lalu
Nonton Final Copa del...
Nonton Final Copa del Rey, Streaming Barcelona vs Real Madrid di VISION+
2 jam yang lalu
Jadwal Live Barcelona...
Jadwal Live Barcelona vs Real Madrid di Final Copa del Rey di RCTI
2 jam yang lalu
Canelo Alvarez Kecam...
Canelo Alvarez Kecam Perkelahian Chris Eubank Jr. vs Conor Benn
3 jam yang lalu
Prediksi Formasi Timnas...
Prediksi Formasi Timnas Indonesia jika Dean Zandbergen Dinaturalisasi
4 jam yang lalu
Infografis
Hajar Dortmund 2-0,...
Hajar Dortmund 2-0, Real Madrid Juara Liga Champions 2023/2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved