Tanpa Ibra, PSG Tetap Bisa Mengancam Barcelona

Rabu, 15 April 2015 - 07:12 WIB
Tanpa Ibra, PSG Tetap...
Tanpa Ibra, PSG Tetap Bisa Mengancam Barcelona
A A A
PARIS - Pelatih Barcelona, Luis Enrique tampaknya tak menganggap absennya Zlatan Ibrahimovic sebagai keuntungan bagi skuatnya saat harus menghadapi Paris Saint Germain di leg pertama babak perempat final Liga Champions Eropa, Kamis (16/4/2015). Dirinya justru mengingatkan, kalau di pertemuan sebelumnya PSG sukses menumbangkan Barcelona meski tanpa kehadiran Ibra.

''Beberapa pemain PSG memang tidak bisa dimainkan, tapi jangan lupa, mereka justru berhasil menang saat berhadapan dengan kami saat Ibrhimovic tidak dimainkan. Sebaliknya, kami justru berhasil menang saat Ibra bermain,'' jelas Enrique seperti dilansir situs resmi UEFA.

Belajar dari pertemuan sebelumnya, Enrique mengaku akan melakukan perubahan pada lini pertahanan Barcelona. Maklum saja, di dua pertemuan terakhir mereka di babak grup, Barcelona harus menelan sekali kekalahan dari PSG dan kebobolan sebanyak empat gol.

''Kami bermain cukup baik pada pertemuan terdahulu, meskipun kami akhirnya harus kalah. Tapi setidaknya kami berhasil menciptakan banyak peluang,'' ujar Enrique.

''Kami harus memperbaiki pertahanan kami. Mereka memiliki pemain yang sangat bagus dan mereka telah membuktikannya saat berhasil menumbangkan Chelsea,'' pungkasnya.
(rus)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1315 seconds (0.1#10.140)