Kapolres Surabaya Ajak Mediasi Perwakilan Bonek

Sabtu, 18 April 2015 - 11:53 WIB
Kapolres Surabaya Ajak...
Kapolres Surabaya Ajak Mediasi Perwakilan Bonek
A A A
SURABAYA - Kapolres Surabaya Kombes Pol Setija Junianta mengajak pewakilan pendukung Persebaya 1927 bermediasi perihal aksi menutup jalan Embong Malang atau akses menuju tempat Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI. Dia meminta kepada salah satu perwakilan Bonek agar bisa menjaga ketentraman masyarakat Surabaya.

Tepat pukul 10.00, Bonek benar-benar menunjukkan eksistensinya dengan menggelar aksi. Jalan utama menuju akses ke Hotel JW Marriott dipenuhi oleh Bonek yang mengenakan jersey kebanggaan mereka.

Tujuan mereka hanya satu, yakni ingin bertemu Imam Nahrawi selaku Menpora untuk menyuarakan sikap mereka. Namun takdir belum berpihak kepada Bonek, sebab politisi dari PKB itu batal hadir begitu pun dengan Jusuf Kalla.

Singkat kata, Setija yang sudah mengetahui perihal ketidakhadiran Menpora langsung mengajak salah satu perwakilan Bonek untuk melakukan mediasi. Dalam pertemuan singkat itu, dia menyampaikan agar pendukung setia Persebaya 1927 tetap menjaga ketertiban di kota Pahlawan.

"Saya harap mereka lebih cepat selesai menggelar aksinya. Makanya kami bertemu perwakilan Bonek untuk menyampaikan ke teman-teman bahwasanya yang diharapkan ingin bertemu (Menpora) tidak hadir. Jadi saya mengatakan kepada mereka bahwa Menpora memang tidak ada," tutur Kombes Pol Setija kepada Sindonews, Sabtu (18/4/2015).

Lebih lanjut: "Saya juga menyampaikan kepada mereka (Bonek) harus menjaga Surabaya tetap aman," singkat Setija. Saat berita ini diturunkan, aksi masih berlanjut. Namun sebagian simpatisan dari pendukung Persebaya 1927 sudah membubarkan diri.
(bep)
Berita Terkait
Menpora Resmi Buka Gelaran...
Menpora Resmi Buka Gelaran Kongres Luar Biasa PSSI 2023
Ini Alasan PSSI Gelar...
Ini Alasan PSSI Gelar KLB
Tebar Senyum, Erick...
Tebar Senyum, Erick Thohir Tiba di Lokasi KLB Pemilihan Ketum PSSI
Hasil Pemilihan Ulang...
Hasil Pemilihan Ulang Waketum PSSI 2023-2027: Ratu Tisha dan Yunus Nusi Dampingi Erick Thohir
Profil Ratu Tisha, Wanita...
Profil Ratu Tisha, Wanita Tangguh Penentu Masa Depan Sepak Bola Indonesia
Mundur dari Waketum...
Mundur dari Waketum PSSI, Yunus Nusi Hindari Wartawan: Nanti-nanti!
Berita Terkini
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
3 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
4 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
4 jam yang lalu
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
5 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
5 jam yang lalu
Erick Thohir Pasang...
Erick Thohir Pasang Target Tinggi: Timnas U-17 Wajib Lolos Piala Dunia 2025!
7 jam yang lalu
Infografis
5 Rekomendasi Tempat...
5 Rekomendasi Tempat Wisata Sejuk di Kota Surabaya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved