Ambisi Les Gones
A
A
A
PARIS - Olympique Lyon terus memanaskan persaingan perebutan gelar Ligue 1 musim ini. Lyon memberi tekanan kepada Paris Saint-Germain (PSG) dan AS Monaco setelah menggasak Stade Reims 4-2 di Stade Auguste-Delaune II, dini hari kemarin.
Lyon kini mengumpulkan 68 angka, hasil 20 kemenangan, 8 imbang, dan 6 kalah dari 34 laga. Mereka untuk sementara naik ke puncak klasemen karena menyamai perolehan PSG. Lyon akan terus menempati posisi pertama jika PSG gagal meraih hasil positif saat menjamu Metz di Parc des Princes, Rabu (29/4). Sukses Lyon itu merespons keberhasilan PSG yang sehari sebelumnya menggasak Lille OSC 6-1.
Ini menandakan tim asuhan Hubert Fournier itu belum menyerah untuk merebut takhta Ligue 1. Mereka enggan membiarkan PSG merajai Prancis untuk ketiga kali secara beruntun. “Ini hasil yang sangat penting. Kemenangan ini menjaga asa dan semangat kami untuk terus berjuang meraih gelar. Saya berharap tim ini bisa menjaga hegemoni dan terus bermain bagus hingga kompetisi berakhir,” ucap Fournier, dilansir Sky Sport.
Les Gones, julukan Lyon, pantas memasang harapan tinggi karena peluang mereka menjuarai Ligue 1 terbuka lebar. Nyatanya, Corentin Tolisso dkk kini belum terkalahkan selama empat pertandingan Ligue 1 terbaru, yakni tiga menang dan sekali imbang. Di samping itu, mereka tidak memiliki lawan yang cukup merepotkan di sisa empat partai terakhir. Satu-satunya musuh yang berpotensi menjegal hanyalah Girondins Bordeaux, Sabtu (16/5).
Sementara tiga lawan lainnya, yakni Evian TG, Sabtu (2/5), Caen, Sabtu (9/5), dan Rennes, Sabtu (23/5), berpotensi dikalahkan Maxime Gonalons dkk. Mereka hanya perlu berharap PSG setidaknya terpeleset satu kali saja. Dengan demikian, gelar juara dapat digenggam. Cuma PSG yang dapat memupus misi Lyon menjuarai Ligue 1.
Pasalnya, AS Monaco yang berada di peringkat 3 terpaut enam angka dengan tersisa empat pertandingan lagi. Artinya, sangat sulit bagi Monaco mendompleng Gonalons dkk. Meski demikian, Lyon tetap harus waspada. ?m mirza
Lyon kini mengumpulkan 68 angka, hasil 20 kemenangan, 8 imbang, dan 6 kalah dari 34 laga. Mereka untuk sementara naik ke puncak klasemen karena menyamai perolehan PSG. Lyon akan terus menempati posisi pertama jika PSG gagal meraih hasil positif saat menjamu Metz di Parc des Princes, Rabu (29/4). Sukses Lyon itu merespons keberhasilan PSG yang sehari sebelumnya menggasak Lille OSC 6-1.
Ini menandakan tim asuhan Hubert Fournier itu belum menyerah untuk merebut takhta Ligue 1. Mereka enggan membiarkan PSG merajai Prancis untuk ketiga kali secara beruntun. “Ini hasil yang sangat penting. Kemenangan ini menjaga asa dan semangat kami untuk terus berjuang meraih gelar. Saya berharap tim ini bisa menjaga hegemoni dan terus bermain bagus hingga kompetisi berakhir,” ucap Fournier, dilansir Sky Sport.
Les Gones, julukan Lyon, pantas memasang harapan tinggi karena peluang mereka menjuarai Ligue 1 terbuka lebar. Nyatanya, Corentin Tolisso dkk kini belum terkalahkan selama empat pertandingan Ligue 1 terbaru, yakni tiga menang dan sekali imbang. Di samping itu, mereka tidak memiliki lawan yang cukup merepotkan di sisa empat partai terakhir. Satu-satunya musuh yang berpotensi menjegal hanyalah Girondins Bordeaux, Sabtu (16/5).
Sementara tiga lawan lainnya, yakni Evian TG, Sabtu (2/5), Caen, Sabtu (9/5), dan Rennes, Sabtu (23/5), berpotensi dikalahkan Maxime Gonalons dkk. Mereka hanya perlu berharap PSG setidaknya terpeleset satu kali saja. Dengan demikian, gelar juara dapat digenggam. Cuma PSG yang dapat memupus misi Lyon menjuarai Ligue 1.
Pasalnya, AS Monaco yang berada di peringkat 3 terpaut enam angka dengan tersisa empat pertandingan lagi. Artinya, sangat sulit bagi Monaco mendompleng Gonalons dkk. Meski demikian, Lyon tetap harus waspada. ?m mirza
(bhr)