Siapa Kapten PSMS Medan?

Kamis, 30 April 2015 - 15:05 WIB
Siapa Kapten PSMS Medan?
Siapa Kapten PSMS Medan?
A A A
MEDAN - PSMS Medan belum menemukan sosok kapten yang akan mengomandoi tim saat mengarungi kompetisi Divisi Utama. Pembentukan baru skuad PSMS Medan, menjadikan Tri Yudha Handoko yang sebelumnya ditunjuk sebagai kapten tim pun di daur ulang.

Pelatih Suharto A.D. dan Edi Syahputra masih mencari sosok yang tepat memimpin pemain di lapangan. Dari 23 pemain yang telah ditetapkan, pelatih masih menilai sifat dan sikap pemain yang layak menyandang ban kapten. "Belum ada kapten yang ditunjuk. Kami masih melihat dan mencari sosok pemain yang tepat untuk menjadi kapten,"ungkap Suharto.

Syarat yang dipakai Suharto A.D. sebenarnya tidak sulit. Namun, untuk menemukan orang yang tepat, perlu tanda khusus agar yang terpilih benar-benar bisa dinilai sebagai kapten baik dilapangan maupun diluar lapangan. "Syarat kapten yang jelasnya orang yang bisa menjadi teladan. Kalau dia bisa bagus di semuanya, baik di lapangan atau di kegiatan sehari-hari tim,"ujar Suharto.

Dirinya menjelaskan bahwa pemain yang bisa mendekatkan diri dengan rekan-rekan lainnya tidak hanya dilapangan, yang menjadi salah satu faktor penting. Mengingat saat ini, kekompakan tim merupakan target yang ingin ia lihat dari seluruh anak asuhnya itu. Menurutnya, sosok kapten bisa merangkul semua pemain. "Dia bisa mendekatkan diri dengan rekan-rekannya. Karena sikap itu tidak hanya dilapangan kan," katanya.

Selain itu, sikap, tingkah laku dan jiwa kepemimpinan juga harus dimiliki pemainnya untuk bisa ditunjuk sebagai kapten. Sementara yang menjadi tolok ukur di lapangan adalah mampu berkomunikasi dengan baik kepada rekan-rekannya.

Namun yang terpenting juga, kualitas bermain harus terjaga. Suharto menegaskan, tak menjadikan status sosok kapten dari segi umur. "Paling tidak punya pengalaman dan jam terbang. Kalau di lapangan itu, dia bisa berkomunikasi dengan baik," tambahnya.
(aww)
Berita Terkait
Stadion Teladan Dibenahi,...
Stadion Teladan Dibenahi, PSMS Medan Siap Gelar Liga 2 2021/2022
Babak 8 Besar Liga 2:...
Babak 8 Besar Liga 2: PSIM Siap Redam Agresivitas PSMS
PSSI Hentikan Liga 2,...
PSSI Hentikan Liga 2, PSMS Medan Kecewa Berat
PSSI Hentikan Liga 2,...
PSSI Hentikan Liga 2, PSMS Medan Pilih Bubarkan Klub
PSMS Kesulitan Kumpulkan...
PSMS Kesulitan Kumpulkan Pemain Jelang Kick-off Liga 2 2023/2024
Liga 2 Dihentikan PSSI,...
Liga 2 Dihentikan PSSI, PSMS Medan Akan Ajukan Gugatan
Berita Terkini
Susunan Pemain Timnas...
Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Korea Utara U-17: Evandra Florasta, Mesin Gol Garuda Muda Starter!
11 menit yang lalu
Kawal Nova Arianto Menggema...
Kawal Nova Arianto Menggema di Medsos, Erick Thohir: Hak Prerogatif Pergantian Pelatih Ada di PSSI
33 menit yang lalu
Debut Gemilang Pembalap...
Debut Gemilang Pembalap Muda AHM di Idemitsu Asia Talent Cup Qatar 2025
1 jam yang lalu
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Indonesia U-17 vs Korea Utara U-17 di Perempat Final Piala Asia U-17
1 jam yang lalu
Demi Keluarga dan Mimpi...
Demi Keluarga dan Mimpi Besar: Tekad Menggebu Fadly Alberto Jelang Duel Kontra Korea Utara U-17
2 jam yang lalu
Barcelona Bertandang...
Barcelona Bertandang ke Markas Dortmund di Leg Kedua Liga Champions, Link Nonton di Sini
2 jam yang lalu
Infografis
Hasil Quick Count Pilkada...
Hasil Quick Count Pilkada Jakarta 2024, Siapa Pemenangnya?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved