Leo/Daniel Modal Nekat Tantang Duo China di Final Indonesia Masters 2023

Minggu, 29 Januari 2023 - 10:07 WIB
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin siap menuntaskan misi menjuarai Indonesia Masters 2023/Foto/MPI/Aldhi Chandra
JAKARTA - Leo Rolly Carnando / Daniel Marthin siap menuntaskan misi menjuarai Indonesia Masters 2023. Ganda putra peringkat 17 dunia itu mengaku modal nekat menghadapi wakil China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong di final Indonesia Masters 2023, Minggu (29/1/2023).

Leo/Daniel tembus ke partai puncak setelah menang 18-21, 21-17, dan 21-3 atas pasangan juara dunia 2021 Takuro Hoki/Yugo Kobayashi asal Jepang di babak semifinal di Istora Senayan, Sabtu (28/1/2023).





Sementara He Ji Ting/Zhou Hao Dong mengalahkan kompatriotnya, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi dengan skor 21-14 dan 21-16. Kedua pasangan ini kerap kali menjadi ancaman bagi wakil Indonesia.

Leo/Daniel mengungkapkan, melawan He Ji Ting/Zhou Hao Dong, mereka akan tampil nekat, tapi tetap fokus. Leo/Daniel menegaskan, nekat bukan sekadar nekat, tapi sudah mempelajari lawan dan mengantisipasi permainan mereka sekaligus mencari titik lemah lawan.



Hal itu dilakukan Leo/Daniel yang sudah mengantispasi kekuatan Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi saat mereka mengalahkan ganda putra peringkat 1 dunia asal Indonesia Fajar Alfian/Rian Ardianto di perempat final.

“Kami sih antisipasi seperti sebelumnya wakil China lawan Fajar/Rian, defens mereka kuat dan serangannya bagus. Jadi ya kita antisipasi itu, kita modal nekat aja,” ucap Daniel.

Kemenangan atas Hoki/Kobayashi pun menjadi modal kepercayaan diri mereka jelang menghadapi partai final. Meski begitu, mereka akan tetap fokus.

“Kami main lebih fokus lagi d final. Lolos ke final bener-bener plong, tapi bukan berarti kami puas di situ ya. Di semifinal kami memang sudah melakukan yang terbaiklah,” lanjut Leo.

Adapun peluang untuk juara bagi mereka adalah 50:50. Tinggal siapa yang paling siap di lapangan, merekalah pemenangnya.

“Soal peluang, semua punya peluang, tinggal manfaatkan saja gimana caranya,” pungkas Daniel.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More