6 Risiko Menakutkan dalam Olahraga Tinju, Nomor 4 Mengejutkan!

Rabu, 15 Februari 2023 - 05:29 WIB
Berikutnya adalah risiko terkena cedera mata. Meski terlindungi oleh tulang keras di bagian sampingnya, bagian mata juga cukup rentan terkena serangan dari musuhnya di atas ring.

Tergantung kekuatan dari pukulan yang diterima, cedera yang didapat bisa berupa lebam di sekitar mata, ablasio retina, pendarahan retina, dan lainnya.

3. Cedera Wajah

Cedera pada wajah menjadi risiko paling umum yang mungkin diterima petinju. Mengutip laman SportsFever, tak jarang tentu dapat dilihat bagaimana seorang petinju wajahnya penuh memar dan berlumuran darah ketika bertanding. Tak hanya itu, mereka juga berpotensi mengalami gusi berdarah, gigi patah, dan cedera lain pada bagian wajahnya.

4. Gangguan Kesehatan Jiwa

Meski jarang terdengar, namun para petinju juga berisiko terkena gangguan kesehatan jiwa. Dalam hal ini, mereka bisa menunjukkan tanda-tanda seperti depresi, paranoia, hingga kecemasan berlebih.

Kondisi ini disebut sebagai sindrom ‘Punch Drunk’ dan menyebabkan gangguan kejiwaan pada petinju. Para ahli menyebut bahwa penyebabnya adalah pukulan yang membuat gegar otak atau sub-gegar berulang di kepala.

5. Eksploitasi Finansial

Olahraga tinju memang terbukti menghasilkan pendapatan yang terbilang lumayan. Akan tetapi, seorang petinju bisa saja mengalami eksploitasi finansial yang dilakukan promotor hingga manajernya.

Hal ini diperkuat dengan anggapan sering terjadinya pertandingan yang memang berlangsung untuk kepentingan sponsor, dan bukan petinju.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More