Comeback Paul Pogba Setelah 315 Hari Warnai Sukses Juventus Menangi Derbi Turin
Rabu, 01 Maret 2023 - 06:41 WIB
Itu menjadi debut kedua Pogba bersama Juventus usai menepi selama 315 hari setelah laga kompetitif terakhirnya.
Terakhir kali Pogba bertanding saat masih berseragam MU, yakni ketika dibantai Liverpool 0-4 pada April 2022. Saat itu dia dihantam cedera betis.
Pogba sejatinya sempat pulih. Namun, dia kembali harus masuk ruang perawatan akibat cedera lutut cukup parah yang memaksanya naik meja bedah pada September silam.
Imbasnya, Pogba batal dipanggil pelatih Didier Deschamps masuk dalam skuad Prancis untuk mengikuti Piala Dunia 2022 di Qatar.
Selama menepi, Pogba juga dipaksa menyaksikan hal menyakitkan. Dia harus melihat Juventus tersingkir dari Liga Champions 2022/2023.
Terparah adalah ketika Juventus mendapat hukuman berupa pengurangan 15 poin akibat manipulasi laporan keuangan. Sanksi itu otomatis memupus asa meraih Scudetto.
Menariknya, Pogba tampil cukup bagus pada laga comebacknya. Walau tidak menyumbang gol dan assist, dia dapat mengubah permainan Juventus yang berujung dua gol.
Pogba nyaris menjebol gawang Torino di menit ke-80. Dia melakukan tembakan keras dari luar kotak penalti. Namun, diblok bek lawan.
Pada akhirnya Pogba bisa tersenyum karena Bremer dan Rabiot bisa memastikan kemenangan Juventus. Sebab, mereka akhirnya unggul 4-2.
Terakhir kali Pogba bertanding saat masih berseragam MU, yakni ketika dibantai Liverpool 0-4 pada April 2022. Saat itu dia dihantam cedera betis.
Pogba sejatinya sempat pulih. Namun, dia kembali harus masuk ruang perawatan akibat cedera lutut cukup parah yang memaksanya naik meja bedah pada September silam.
Imbasnya, Pogba batal dipanggil pelatih Didier Deschamps masuk dalam skuad Prancis untuk mengikuti Piala Dunia 2022 di Qatar.
Selama menepi, Pogba juga dipaksa menyaksikan hal menyakitkan. Dia harus melihat Juventus tersingkir dari Liga Champions 2022/2023.
Terparah adalah ketika Juventus mendapat hukuman berupa pengurangan 15 poin akibat manipulasi laporan keuangan. Sanksi itu otomatis memupus asa meraih Scudetto.
Menariknya, Pogba tampil cukup bagus pada laga comebacknya. Walau tidak menyumbang gol dan assist, dia dapat mengubah permainan Juventus yang berujung dua gol.
Pogba nyaris menjebol gawang Torino di menit ke-80. Dia melakukan tembakan keras dari luar kotak penalti. Namun, diblok bek lawan.
Pada akhirnya Pogba bisa tersenyum karena Bremer dan Rabiot bisa memastikan kemenangan Juventus. Sebab, mereka akhirnya unggul 4-2.
Lihat Juga :
tulis komentar anda