Sumpah Tyson Fury Setop Teror Oleksandr Usyk, Ada Apa Gypsy King?

Rabu, 15 Maret 2023 - 11:15 WIB
Sumpah Tyson Fury Setop Teror Oleksandr Usyk, Ada Apa Gypsy King?/The Sun
Sumpah Tyson Fury setop meneror Oleksandr Usyk terkait duel unifikasi kelas berat tak terbantahkan yang direncanakan digelar bulan April mendatang. Sumpah Tyson Fury itu sebagai respons atas pernyataan promotor Usyk, Alexander Krassyuk, yang secara terbuka menyatakan keraguannya tentang kesediaan Gypsy King --julukan Tyson Fury-- untuk melanjutkan pertarungan pada bulan April.

"Negosiasi ini disiarkan secara langsung di Instagram, jadi kami melihat kedua petarung saling bertukar pesan," kata Krassyuk kepada Sky Sports News. "Kami berharap untuk mendapatkan beberapa kesepakatan dasar dengan persyaratan dan hal-hal seperti itu, tetapi masih tertunda,''lanjutnya.





Krassyuk mengungkapkan mengenai proses kesepakatan pertarungan dua raja kelas berat tak terbantahkan yang berbelit-belit. "Kami telah bernegosiasi selama berbulan-bulan. Kami telah membahas semua masalah kecil, masalah besar, masalah besar apa pun. Jadi semuanya sudah selesai. Sebenarnya sudah selesai beberapa minggu yang lalu. Namun satu hal yang tertunda adalah persetujuan Tyson, yang masih tertunda. Meskipun dia mengaku sudah siap dan berpura-pura sedang berlatih. Itu tidak terlihat meyakinkan, namun itulah yang terjadi,"paparnya.

Tyson Fury menggunakan media sosial pada hari Selasa, untuk meyakinkan publik bahwa ia berencana untuk memulai pemusatan latihan yang serius dan berniat untuk maju pada bulan April.

"Hai teman-teman, seseru beberapa hari terakhir ini meneror Usyk dan timnya, besok saya akan masuk ke pemusatan latihan, dan saya akan melakukan pemadaman seperti yang selalu saya lakukan di media sosial. Nav (Salimian) akan menjalankan akun Instagram saya, memberi kabar terbaru tentang perkembangan latihan saya, serta bagaimana segala sesuatunya berjalan," kata Fury.



Gypsy King menganggap pertarungan melawan Usyk sebagai duel dahsyat dua raja tinju kelas berat yang belum terkalahkan hingga saat ini. Juara dunia tinju kelas berat WBC itu mengharapkan penggemar tinju untuk datang menyaksikan langsung pertarungan tersebut.

"Tanggal 29 April jelas akan menjadi sebuah laga yang luar biasa, saya akan melihat kalian semua pada malam itu. Saksikanlah, atau datanglah ke sana atau datanglah ke arena. Ini adalah peristiwa terbesar dalam sejarah tinju Inggris, pertarungan abad ini. Dua juara dunia kelas berat tak terkalahkan akan bertarung untuk melihat siapa yang menjadi nomor satu di divisi ini: gelar juara dunia kelas berat yang tak terbantahkan dipertaruhkan. Selamat bertanding, selamat berlatih untuk Usyk, semoga yang terbaik yang menang."
(aww)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More