Group Ride ke-6 GFNY Bali - IFG Life: Menikmati Indahnya Jayapura
Sabtu, 29 April 2023 - 20:31 WIB
JAYAPURA - Indahnya pesisir pantai di Timur Indonesia menjadi santapan GFNY Riders pada Jayapura Group Ride ke-6 GFNY Bali - IFG Life, Sabtu (29/4/2023). Begitu pula dengan pemandangan alam sekitar.
"Seperti janji kami, setiap group ride pasti ada daya tarik dan keunikannya tersendiri," kata Team Leader GFNY Indonesia, M. Mahful.
"Kali ini, GFNY Riders akan bersepeda di bibir samudera, dengan anginnya yang kuat, dan bonus area paling ikonik di kota Jayapura," lanjutnya.
Tempat ikonik itu adalah Jembatan Merah Youtefa. Ini membuat para peserta bisa sekaligus berwisata.
"Jembatan ini panjangnya sekitar 700 meter, menghubungkan Kota Jayapura, Distrik Hamadi, dan Distrik Muara Tami," kata Brand Ambassador GFNY Bali - IFG Life 2023, Andi Elianti.
Andi yang lahir dan besar di Jayapura dengan bersemangat menambahkan kali ini peserta ditantang untuk tetap dalam peloton dan mengatasi hambatan angin.
"Agar terbiasa saat mengikuti GFNY Bali 17 September 2023 dan GFNY Mandalika 28 Mei 2023," jelas Andi.
Quota 100 peserta telah terpenuhi. Mereka berkumpul dan start di Grand Tabi Hotel pada pukul 06.30 WIT.
"Seperti janji kami, setiap group ride pasti ada daya tarik dan keunikannya tersendiri," kata Team Leader GFNY Indonesia, M. Mahful.
"Kali ini, GFNY Riders akan bersepeda di bibir samudera, dengan anginnya yang kuat, dan bonus area paling ikonik di kota Jayapura," lanjutnya.
Tempat ikonik itu adalah Jembatan Merah Youtefa. Ini membuat para peserta bisa sekaligus berwisata.
"Jembatan ini panjangnya sekitar 700 meter, menghubungkan Kota Jayapura, Distrik Hamadi, dan Distrik Muara Tami," kata Brand Ambassador GFNY Bali - IFG Life 2023, Andi Elianti.
Andi yang lahir dan besar di Jayapura dengan bersemangat menambahkan kali ini peserta ditantang untuk tetap dalam peloton dan mengatasi hambatan angin.
"Agar terbiasa saat mengikuti GFNY Bali 17 September 2023 dan GFNY Mandalika 28 Mei 2023," jelas Andi.
Quota 100 peserta telah terpenuhi. Mereka berkumpul dan start di Grand Tabi Hotel pada pukul 06.30 WIT.
Lihat Juga :
tulis komentar anda